home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Lepas Adrenalin dengan Tidak Masuk Akal, Roller Coaster Ini Justru Larang Penumpangnya Berteriak

Kamis, 31 Maret 2016 18:15 by reinasoebisono | 2138 hits
Lepas Adrenalin dengan Tidak Masuk Akal, Roller Coaster Ini Justru Larang Penumpangnya Berteriak
Image source: Mashable

DREAMERS.ID - Sebagian orang menggilai wahana pemacu adrenalin tetapi sebagian lagi menganggapnya sangat menakutkan. Namun memacu adrenalin dan melampiaskannya dengan teriakan dahsyat dipercaya bisa melepas stres dan sederet manfaat lainnya.

Tapi bagaimana jika saat melakukan kegiatan pacu adrenalin, kita justru dilarang untuk berteriak? Itulah yang terjadi di taman bermain The Big Sheep, Devon Utara, Inggris. Terdapat sebuah roller coaster di mana para penumpangnya diminta untuk tidak berteriak, duh!

Wahana bernama The Big One ini memiliki peraturan yang tidak masuk akal karena mereka yang naik harus memelankan suara teriakan agar tidak mengganggu warga yang tinggal di sekitar taman hiburan tersebut.

Padahal, roller coaster dengan panjang 396.2 meter dan ketinggian 12.8 meter itu diklaim sebagai roller coaster terbesar, terpanjang dan tertinggi di Devon. Bagaimana bisa penumpangnya tidak berteriak saat menaiki wahana menegangkan itu?

Direktur The Big Sheep, Rick Turner mengatakan kepada Mirror jika wahana The Big Sheep telah bekerjasama dengan konsultan spesialis suara untuk memastikan ada batasan mengurangi gangguan suara.

Baca juga: Tragis! 2 Orang Tewas Setelah Wahana Roller Coaster di Mexico Tergelincir

“Ini adalah wahan keluarga, bukan untuk pemburu adrenalin. Silahkan nikmati pemandangannya, tapi kami mencintai tetangga-tetangga kami. (Jadi) Tolong jangan berteriak! Terima kasih.” Tulis papan tanda yang dipasang di pintu masuk wahana.

Sementara itu, hal ini dianggap tidak masuk akal oleh Ketua Klub roller coaster daerah Inggris, Andy Hine, karena berteriak tidak melanggar aturan apapun. Terlebih, walaupun wahana keluarga, tidak mungkin penumpang tidak berteriak kencang menaiki wahana setinggi dan secepat itu.

“Saya tidak bisa melihat aturan itu bisa ditegakkan dengan cara apapun,” kata Hine. Jika kamu, bisakah mematuhi aturan aneh ini, Dreamers? ^^

(rei/CNN)

Komentar
  • HOT !
    Saat Alo Yoga bersiap untuk ekspansi besar besaran ke Asia, brand lifestyle tersebut telah mengumumkan Jin BTS sebagai global ambassador barunya....
  • HOT !
    Calvin Klein telah mengumumkan NewJeans sebagai Global Ambassador terbarunya. Pada 25 September, merek pakaian Amerika itu memperkenalkan bagian terakhir dari kampanye 24 Fall dengan lima member NewJeans....
  • HOT !
    Brand perhiasan ternama Swarovski mengumumkan pada 27 Agustus bahwa mereka telah memilih Kim Chaewon, leader grup LE SSERAFIM, sebagai Brand Ambassador Korea....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : AdeLululu
Cast : Lay EXO , Kim Vanyiake (FC) , Eunji A-Pink , Ryeowook SJ , Suho EXO, Jung Rachel, EXO, A-Pink

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)