home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Vitamin Dan Zat Ini Berbahaya Jika Dikonsumsi Berlebihan

Rabu, 03 Juli 2013 18:59 by mayaindrn | 3128 hits
Vitamin Dan Zat Ini Berbahaya Jika Dikonsumsi Berlebihan
pinterest.com

DREAMERSRADIO.COM - Tubuh memerlukan asupan multivitamin dan suplemen. Kedua hal tersebut bisa didapatkan dari berbagai macam makanan sehat. Sebagian orang mengkonsumsi multivitamin dan suplemen tambahan untuk mencukupinya demi menjaga kesehatan tubuh dan menambah stamina. Banyak pula orang yang mengkonsumsi multivitamin layaknya seperti permen.

Namun ternyata mengkonsumsi multivitamin atau suplemen tidak selalu baik untuk tubuh. Beberapa zat ini bila dikonsumsi secara berlebihan dapat membahayakan tubuh dan berefek buruk. 

Kalsium
Kalsium sangat penting bagi kesehatan tulang. Untuk membantu kekuatan tulang, mencegah osteoporosis dan menjaga agar otot tubuh tetap bekerja dengan baik. Penting untuk mengkonsumsi kalsium dalam jumlah yang cukup.

Asupan kalsium sebesar 1300mg bisa disapatkan dari beragam sayuran yang dimakan. Sedangkan suplemen memberikan setengahnya. Menurut penelitian, asupan kalsium lebih dari 1400mg sehari dapat menyebabkan kematian karena menjadi pemicu gangguan kardiovaskular dan juga kanker prostat.

Baca juga: Cara Mudah Jaga Imun Tetap Baik, Kata Ahli Tidur 6-7 Jam Secara Rutin

Vitamin B
Vitamin B dibutuhkan untuk menambah energi bagi tubuh. Dalam minuman bernergi mengandung vitamin B yang cukup tinggi. Tetapi terlalu banyak mengkonsumsi minuman berenergi dapat membahayakan tubuh. Karena hal ini dapat berbahaya bagi lever.

Vitamin C
Vitamin C memiliki manfaat yang sangat banyak. Selain baik untuk sistem imun tubuh, vitamin ini juga menjadi nutrisi untuk kecantikan. Banyak wanita mengkonsumsi vitamin C untuk kecantikan.Tapi ternyata asupan vitamin C yang berlebihan menjadi penyebab penyakit batu ginjal.  Selain itu jika dikonsumsi lebih dari 2500mg per hari bisa memicu penyakit osteoarthritis. Dianjurkan mengkonsumsi vitamin C sebanyak 800mg perharinya.

Vitamin A
Seperti vitamin C, vitamin A juga sangat baik untuk kecantikan tubuh. Terutama bagi kesehatan kulit dan mata. Kelebihan asupan vitamin A dapat menyebabkan sakit kepala, mual dan muntah. Problem lain yang timbul dari terlalu banyak mengkonsumsi vitamin A yaitu dapat menimbulkan gangguan lever.

Sesuatu yang dikonsumsi secara berlebihan memang tidak selalu baik untuk tubuh. Hidup sehat dengan asupan vitamin dan suplemen yang takaran pas untuk tubuh.

Komentar
  • HOT !
     DREAMERS.id bersiap untuk menyelenggarakan JPOP VAGANZA 2024 akhir pekan ini! Acara yang disuguhkan untuk komunitas dan pecinta budaya Jepang ini akan berlangsung pada hari Minggu, 17 November di Mangga Dua Square....
  • HOT !
    Airbnb bekerja sama dengan SEVENTEEN untuk memberikan kesempatan istimewa bagi para penggemar merasakan sensasi masuk ke dalam dunia musik mereka. ...
  • HOT !
    Calvin Klein telah mengumumkan NewJeans sebagai Global Ambassador terbarunya. Pada 25 September, merek pakaian Amerika itu memperkenalkan bagian terakhir dari kampanye 24 Fall dengan lima member NewJeans....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : IkaaWulandari
Cast : Reina Lee (OC), EXO, Kim Myung Soo (Infinite), Jonghyun (CNBlue), Heechul (Super Junior), Kpop Idol

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)