DREAMERS.ID - Samsung memang dikenal suka mengejek Apple dan fanboy-nya yang rela mengantre berhari-hari di depan Apple Store saat iPhone terbaru dirilis. Meski perusahaan asal Korea Selatan ini tak pernah secara gamblang menyerang Apple, namun ada sejarah panjang keluar-masuk pengadilan soal iklan yang kontroversial.
Kali ini, Samsung kembali melakukan serangan sesaat setelah iPhone X resmi dijual kepada publik. Dalam iklan terbarunya yang bertajuk ‘Samsung Galaxy: Growing Up’, Samsung terang-terangan menyindir rivalnya tersebut.
Samsung memulai dengan mengejek iPhone yang kehabisan ruang penyimpanan setelah digunakan selama bertahun-tahun, karena seperti yang diketahui sejak 2007 (iPhone generasi pertama) konsisten dengan kapasitas 16GB tanpa penyimpanan eksternal.
Baca juga: TXT Umumkan Rilis Lagu Kolaborasi dengan Samsung 'Open Always Wins'
Lalu di tahun 2013, Samsung dengan bangga merilis Galaxy Note 3 yang hadir dengan layar 5,5 inci, sementara Apple masih setia dengan layar 4 inci di iPhone 5 S. Dengan ukuran layar yang besar dan dilengkapi dengan stylus, Galaxy Note 3 sukses membuat si fanboy terkejut.Yang lebih menohok ditunjukkan oleh Samsung di tahun 2016. Pada saat itu, Samsung sudah membekali Galaxy S7 dengan fitur waterproof sehingga ketika tercebur, ponsel masih dalam kondisi aman. Sedangkan iPhone 7 milik sang pria, harus berakhir di dalam semangkuk beras.
Memasuki tahun 2017, Samsung mengejek aksesoris dongle milik iPhone yang dipakai untuk mendengarkan musik sambil mengisi daya. Sementara ponsel Samsung sudah mendukung wireless charging. Dengan semua kejadian yang dialami, pria tersebut akhirnya memutuskan untuk beralih ke Samsung dengan membeli Galaxy Note 8. Di akhir adegan, ia melihat sinis ke arah antrean fanboy Apple yang ingin membeli iPhone keluaran 2017.
(fzh)