home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Agensi ATEEZ dan xikers Luncurkan Aplikasi Khusus Penggemar TOKTOQ

Selasa, 18 Juli 2023 17:30 by fzhchyn | 1635 hits
Agensi ATEEZ dan xikers Luncurkan Aplikasi Khusus Penggemar TOKTOQ
Dreamers.id

DREAMERS.ID - KQ Entertainment akan meluncurkan aplikasi khusus penggemar untuk boy group asuhannya, ATEEZ dan xikers. Dinamakan TOKTOQ, aplikasi mobile ini sudah bisa penggemar unduh melalui Apple App Store dan Google Play Store.

TOKTOQ dikembangkan bersama bemyfriends, perusahaan yang dikenal menyediakan dan melayani solusi platform penggemar, dan layanan ini akan menjadi terobosan KQ Entertainment sendiri ke dalam bisnis platform penggemar.

Saat ini, Weverse, yang dikembangkan oleh HYBE dan anak perusahaannya Weverse Company, adalah layanan platform penggemar yang banyak digunakan oleh artis di bawah maupun di luar HYBE.

Baca juga: Agensi No Komen Soal Lirik Lagu Hongjoong ATEEZ Diduga Sindir Bang Shi Hyuk

TOKTOQ akan mengizinkan penggemar artis KQ Entertainment untuk memeriksa berita terbaru dan menerima pemberitahuan tentang konten yang baru dirilis. Lebih banyak fitur eksklusif, termasuk yang disesuaikan dengan komunitas penggemar global, akan dirilis di masa mendatang, kata bemyfriends.

Boy group beranggotakan delapan member ATEEZ memulai debutnya pada tahun 2018 di bawah KQ Entertainment. Mereka terkenal karena lagu hitnya ‘Fever’, ‘Halazia’, dan ‘Bouncy (K-Hot Chili Peppers’.

Sementara xikers adalah grup rookie beranggotakan 10 member yang memulai debutnya pada 30 Maret tahun ini dengan mini album ‘House of Tricky: Doorbell Ringing’.

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    Dreamers Festival 2024 is back! Acara perayaan dan gathering komunitas terbesar tahunan dari ini akan hadir di Braga City Walk, Bandung pada Sabtu, 14 Desember. Mengingat ini adalah Dreamers Festival pertama di Kota Bandung, pastinya akan ada banyak keseruan menanti....
  • HOT !
    Byeon Woo Seok Seok telah dipilih sebagai brand ambassador baru Cartier. Merek jam tangan dan perhiasan mewah Prancis itu mengumumkan bergabungnya sang aktor sebagai duta pada 22 November....
  • HOT !
    Ramyun Korea tak dipungkiri menjadi salah satu hidangan paling digemari di seluruh dunia. Dikenal karena rasa pedas dan gurihnya, ramyun memiliki banyak variasi yang dapat dinikmati orang....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : StrongBaby
Cast : -Amber Josephine Lu f(x) -Lee Seunghyun Bigbang -Lee Gikwang B2ST -Son Dongwoon B2ST -Lot Of Cameo

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)