home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

5 Kedai Ramen Halal di Jakarta

Rabu, 09 Desember 2020 12:10 by RandyW | 1660 hits
5 Kedai Ramen Halal di Jakarta
Image Source: Qraved

DREAMERS.ID - Buat kamu yang ingin ke Jepang dan berencana untuk menikmati ramen namun gagal karena pandemi Covid-19, jangan khawatir karena di Jakarta banyak kedai yang menjual ramen. Dan beberapanya sudah halal lho.

Jadi bagi umat muslim, sudah tidak perlu khawatir lagi ketika ingin menyantap ramen lezat. Ada beberapa gerai ramen di Jakarta yang sudah memiliki sertifikasi halal dari MUI, melansir Detik.

1. Seirock-Ya

Seirock-Ya adalah salah satu pelopor ramen halal yang ada di Jakarta. Seirock-Ya sudah merambah ke ranah internasional dengan membuka cabang di Kuala Lumpur, Malaysia. Di Indonesia sendiri, sudah tersebar di Jabodetabek.

Bedanya Seirock-ya dengan ramen lainnya adalah terletak pada kuah yang kental, karena dimasak berjam-jam. Menu favorit dari Seirock-Ya adalah Ramen Ekstrem, kuah kaldu super pedas yang terbuat dari ayam dan seafood.

2. Nanami Ramen

Pemilik dari Nanami Ramen ini adalah Chef Aiyuki Itaka seorang koki profesional spesialis makanan Jepang, Italia, dan Perancis. Walaupun pemilik resto bukan dari Indonesia, namun kedai ini sudah mengantongi sertifikat halal dari MUI.

Nanami ramen terkenal dengan ramen tradisional Jepang yang menggunakan kuah shoyu serta miso pedas. Untuk mengetahui jam operasional di era new normal kamu bisa cek Instagram resmi @nanamiramen.

3. Sukiya

Sukiya merupakan restoran yang sudah cukup terkenal, tidak hanya menyediakan ramen tetapi juga ricebowl. Menu di Sukiya sudah dimodifikasi dan disesuaikan dengan lidah orang Indonesia.

Sukiya memiliki beberapa cabang antara lain di PIK, Tanjung Duren, Tanah Abang, Aeon Mall Cakung, Cibubur, Kelapa Gading, Bintaro, Serpong, dan masih banyak lagi.

4. Sugakiya

Sugakiya adalah merk ramen nomer 1 di Nagoya. Sugakiya masuk ke Indonesia sejak 2018 dan sudah memiliki sertifikasi halal. Jika kamu makan ramen di Sugakiya, wajib mencoba Curry Ramen, Special Ramen, dan pelengkap yaitu gyoza goreng.

Sugakiya memiliki beberapa cabang antara lain Plaza Senayan, Grand Indonesia, Kota Kasablanka, dan Summarecon Mall Serpong.

5. Sushi Tei

Siapa yang tak kenal Sushi Tei? Restoran yang menjual sushi dan ramen. Sushi tei sendiri sudah mengantongi sertifikasi halal dari MUI. Untuk varian ramen di Sushi Tei beragam dengan kuah yang bening dan ringan dibanding ramen lainnya.

Sushi Tei juga telah merambah ke ranah internasional. Mulai dari Singapura, Myanmar, Vietnam, Bangladesh, Kamboja, Brunei, dan Malaysia.

(rnd)

Komentar
  • HOT !
    Rexona meluncurkan inovasi terbarunya, Rexona Vitamin+Bright yang tidak hanya memberikan perlindungan terbaik dari keringat ataupun bau badan sekaligus mencerahkan kulit ketiak, namun juga mendukung perempuan Indonesia untuk terus bergerak aktif penuh percaya diri....
  • HOT !
    Final DREAMERS RADIO DJ HUNT 2024 telah sukses digelar! Sebuah ajang audisi untuk mencari DJ (Dreamers Jockey) atau penyiar radio ini berlangsung di Boxies 123 Mall, Bogor pada 9 Maret lalu....
  • HOT !
    Pada 18 Februari lalu, salah satu idol J Pop Aurora Dream menggelar acara ‘Our Dream Fest’ dalam rangka mendebutkan member generasu kedua sekaligus kelulusan member generasi pertama....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : AdeLululu
Cast : Lay EXO , Kim Vanyiake (FC) , Eunji A-Pink , Ryeowook SJ , Suho EXO, Jung Rachel, EXO, A-Pink

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)