home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Sering Digunakan, Ternyata Shower Puff Tidak Disarankan Oleh Ahli Dermatologi, Ini Alasannya

Kamis, 15 Agustus 2019 17:51 by Rie127 | 892 hits
Sering Digunakan, Ternyata Shower Puff Tidak Disarankan Oleh Ahli Dermatologi, Ini Alasannya
Image Source: Sociolla

DREAMERS.ID - Penggunaan shower puff pada saat mandi merupakan hal yang kerap sekali dilakukan oleh beberapa orang. Biasanya penggunaan shower puff dilakukan dengan menambahkan sabun cair untuk menciptakan busa yang dapat membersihkan kotoran di tubuh.

Sebagian orang merasa menggunakan shower puff dapat membersihkan tubuh secara efektif dibandingkan dengan tidak menggunakan shower puff. Namun, ternyata penggunaan shower puff ketika mandi tidak sepenuhnya aman untuk kulit tubuh.

Mengutip dari Reader's Digest, faktanya sebagian besar dokter kulit tidak merekomendasikan untuk menggunakan shower puff dan tidak pernah menggunakannya di wajah mereka.

"Anda harus menghindari menggosok wajah dengan loofah atau waslap karena tindakan ini akan mengiritasi dan akan merusak kulit," kata Benjamin Garden, MD, seorang dokter kulit yang membuka praktik di Chicago.

"Dengan lembut gunakan jari-jari Anda untuk menggosok muka dan membasuh," tambahnya.


Image Source: Shutterstock

Membersihkan badan secara berlebihan dapat mengurangi minyak alami di kulit. Padahal fungsi minyak yang terdapat pada kulit ini adalah untuk melindungi kulit. Joel Schlessinger, MD, seorang ahli dermatologi bersertifikat, mengatakan bahwa ia tidak akan menyarankan pasiennya menggunakan shower puff.

Baca juga: Ahli Dermatologi Wajibkan Masyarakat Harus Tetap Mandi Walaupun Pergi Sebentar

"Shower puff akan bersentuhan dengan banyak area tubuh yang tidak bersih dan kemudian dibiarkan saja."

"Itu akan membuat bakteri berkembang biak di celah dan celah shower puff," jelasnya.

"Bakteri itu berkembang biak di ruangan yang lembab, terutama di lingkungan kamar mandi yang hangat dan lembab," jelasnya lagi.

Hal ini akan menimbulkan infeksi serius, terutama pada pasien dengan sistem kekebalan yang lemah. Namun ada beberapa kasus di mana diperbolehkan untuk menggunakan shower puff saat mandi.

O'Neill pun terkadang merekomendasikan penggunaan shower puff kepada pasien dengan kondisi kulit yang mengarah pada penumpukan sel, seperti psoriasis. Selain itu untuk tindakan pencegahan, ia menyarankan untuk tidak menggosokan shower puff secara berlebihan pada kulit

Untuk tetap menjaga kebersihan shower puff, kamu dapat merendamnya dalam cuka atau pemutih yang diencerkan untuk meminimalkan pertumbuhan mikroorganisme yang ada di dalam shower puff

(Rie127)

Komentar
  • HOT !
    Jeon Somi, yang memulai debutnya sebagai idola pada usia 16 tahun dan sukses sebagai penyanyi solo, bersiap untuk meluncurkan brand kecantikannya sendiri ‘GLYF’ pada bulan April mendatang....
  • HOT !
    Festival dance K Pop 'K CIRCLE' tahun ini diadakan secara global yang meliputi beberapa negara di Asia. Menjelang Grand Final, akan diadakan event K Circle, di mana sang juara akan menjadi wakil Indonesia untuk bersaing dengan negara lain....
  • HOT !
    Giselle aespa secara resmi diumumkan sebagai brand ambassador merek mewah asal Spanyol, LOEWE. Penampilannya saat menghadiri Paris Fashion Week menjadi perbincangan hangat....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : StrongBaby
Cast : -Amber Josephine Lu f(x) -Lee Seunghyun Bigbang -Lee Gikwang B2ST -Son Dongwoon B2ST -Lot Of Cameo

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)