home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Makanan Ini Tidak Baik Dikonsumsi Jika Kamu Punya Kulit yang Kering

Jumat, 10 Februari 2017 14:00 by fzhchyn | 4054 hits
Makanan Ini Tidak Baik Dikonsumsi Jika Kamu Punya Kulit yang Kering
Image source: Getty Images

DREAMERS.ID - Sudah bukan menjadi hal yang baru lagi jika setiap makanan dan minuman yang kita konsumsi dapat mempengaruhi kondisi tubuh. Tak hanya kesehatan dari dalam, penampilan paling luar tubuh yaitu kulit juga bisa terkena dampaknya.

Jika kamu memiliki kulit yang cenderung kering, ada ‘pantangan’ makanan yang sebaiknya dihindari karena bisa mempurburuk kondisi kulit. Dilansir dari Vemale, berikut adalah beberapa diantaranya.

1. Makanan manis
Kandungan gula dalam makanan dan minuman manis merupakan penyebab kulit menjadi kering karena gula mengurangi elastisitas kulit dan melemahkan kolagen. Sebaiknya kurangi asupan makanan manis dari gula dan sebagai penggantinya pilih yang alami seperti buah-buahan.

Baca juga: Peneliti Asal Perancis Temukan Benang Operasi yang Terbuat Dari Kulit Manusia

2. Karbohidrat olahan
Makanan yang terbuat dari karbohidrat olahan diantaranya keripik, kerupuk, popcorn, dan jenis lainnya. Tak hanya tinggi kalori dan rendah nutrisi, tapi makanan seperti ini juga bisa merusak kolagen dan berdampak pada kecantikan kulit.

3. Makanan tinggi glikemik
Hampir sama dengan karbohidrat, makanan semacam sereal, roti tawar, nasi putih, dan bahkan sirup jagung bisa menyerap kelembapan kulit. Makanan tinggi indeks glikemik bisa menyebabkan gula darah naik dan kulit kehilangan elastisitasnya.

4. Fast food
Makanan cepat saji atau fast food memang dikenal memiliki dampak yang kurang baik bagi kesehatan, termasuk kulit. Bukan hanya soal kalori dan nutrisinya, tapi ternyata kandungan lemak dan minyaknya bisa melemahkan kolagen dan memperburuk kondisi kulit yang kering.

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    Jeon Somi, yang memulai debutnya sebagai idola pada usia 16 tahun dan sukses sebagai penyanyi solo, bersiap untuk meluncurkan brand kecantikannya sendiri ‘GLYF’ pada bulan April mendatang....
  • HOT !
    Festival dance K Pop 'K CIRCLE' tahun ini diadakan secara global yang meliputi beberapa negara di Asia. Menjelang Grand Final, akan diadakan event K Circle, di mana sang juara akan menjadi wakil Indonesia untuk bersaing dengan negara lain....
  • HOT !
    Giselle aespa secara resmi diumumkan sebagai brand ambassador merek mewah asal Spanyol, LOEWE. Penampilannya saat menghadiri Paris Fashion Week menjadi perbincangan hangat....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : AdeLululu
Cast : Lay EXO , Kim Vanyiake (FC) , Eunji A-Pink , Ryeowook SJ , Suho EXO, Jung Rachel, EXO, A-Pink

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)