home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Ini yang Terjadi Jika Akhir Pekan Hanya Dihabisakan dengan Bermalas-malasan

Minggu, 14 Agustus 2016 14:00 by fzhchyn | 1897 hits
Ini yang Terjadi Jika Akhir Pekan Hanya Dihabisakan dengan Bermalas-malasan
Image source: photoshelte

DREAMERS.ID - Bagi sebagian besar orang, akhir pekan atau weekend merupakan waktu yang paling ditunggu-tunggu. Pasalnya setelah beraktivitas di hari biasa untuk seklah, kuliah, atau bekerja, weekend adalah waktu yang tepat untuk beristirahat atau menghabiskan waktu bersama keluarga.

Namun jika waktu akhir pekanmu hanya dihabiskan untuk bermalas-malasan, maka sebaiknya isi dengan kegitan yang setidaknya membuat tubuh bergerak. Dilansir dari laman Daily Mail, berikut adalah beberapa penyakit yang bisa menyerang jika hanya bermalas-malasan di akhir pekan.

1. Sembelit

Duduk sepanjang hari sambil menonton acara televisi atau drama favorit mungkin menjadi salah satu agenda saat akhir pekan tiba. Aktivitas fisik yang menurun ini bisa mempengaruhi aktivitas usus yang memicu sembelit. Untuk itu, tetap jalankan pola makan sehat dengan mengonsumsi banyak sayur untuk menjaga pergerakan usus dan terhindar dari sembelit.

2. Sakit kepala

Pola makan dan tidur seseorang bisa berubah saat weekend. Terbiasa mempunyai pola makan dan waktu tidur yang teratur tentu saja terkadang memilih untuk bermalas-malasan di akhir pekan. Hasilnya ritme tubuh akan kaget dan bisa menyebabkan sakit kepala.

3. Asam lambung

Baca juga: Nyemil Banana Bites Bareng Keluarga di Akhir Pekan, Yuk!

Selain sembelit, terlalu lama duduk bermalas-malasan juga bisa membuat asam lambung naik. Hal ini dikarenakan tekanan pada perut dan memaksa asam lambung naik hingga ke tenggorokan. Selain karena kebiasaan tersebut, naiknya asam lambung juga dipicu oleh jadwal makan yang tidak teratur.

4. Rentan sakit

Sebuah penelitian di Belanda menemukan bahwa 1 di antara 30 orang rentan sakit saat liburan. Anehnya mereka terkadang menjadi sering pusing. Satu teori yang mendasari hal ini adalah saat sedang bekerja, maka tubuh memproduksi adrenalin yang membantu menangkal infeksi untuk membuat tetap produktif. Namun saat berlibur, produksi adrenalin akan berkurang yang berujung dengan melemahnya sistem kekebalan tubuh.

5. Lemak menumpuk

Akhir pekan memang waktu yang tepat untuk memanjakan tubuh, biasanya dengan berburu makanan enak atau sekadar memesan makanan yang cenderung jauh dari kata sehat. Kebiasaan yang dibarengi dengan jarangnya olahraga ini bisa menjadi kombinasi sempurna untuk membuat lemak menumpuk dalam tubuh yang tentunya bisa memicu risiko penyakit kronis di masa datang.

Nah jadi jangan heran jika di hari Senin kamu justru merasa tidak semangat atau bahkan sakit. Mungkin selama akhir pekan hanya dihabiskan untuk bermalas-malasan Dreamers..

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    Jeon Somi, yang memulai debutnya sebagai idola pada usia 16 tahun dan sukses sebagai penyanyi solo, bersiap untuk meluncurkan brand kecantikannya sendiri ‘GLYF’ pada bulan April mendatang....
  • HOT !
    Festival dance K Pop 'K CIRCLE' tahun ini diadakan secara global yang meliputi beberapa negara di Asia. Menjelang Grand Final, akan diadakan event K Circle, di mana sang juara akan menjadi wakil Indonesia untuk bersaing dengan negara lain....
  • HOT !
    Giselle aespa secara resmi diumumkan sebagai brand ambassador merek mewah asal Spanyol, LOEWE. Penampilannya saat menghadiri Paris Fashion Week menjadi perbincangan hangat....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : StrongBaby
Cast : -Amber Josephine Lu f(x) -Lee Seunghyun Bigbang -Lee Gikwang B2ST -Son Dongwoon B2ST -Lot Of Cameo

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)