home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Jangan Malas, Ini Akibatnya Jika Sering Tidak Sahur Saat Puasa

Kamis, 02 Juli 2015 13:39 by fzhchyn | 2832 hits
Jangan Malas, Ini Akibatnya Jika Sering Tidak Sahur Saat Puasa
Image source: lapresse.ca

DREAMERSRADIO.COM - Setelah beberapa minggu menjalankan puasa biasa orang semakin malas untuk makan sahur. Selain itu kondisi tubuh yang mungkin terlalu lelah juga menjadi alasan mengapa orang malas bangun untuk makan sahur.

Padahal makan sahur sangat penting karena memberi cadangan asupan nutrisi selama seharian penuh. Lalu apa dampaknya bagi tubuh jika sering melewatkan makan sahur saat puasa?

Spesialis gizi Dr. Tirta Prawita Sari, MSc, SpGK mengatakan, “Sebenarnya tidak ada bahayanya, kecuali tubuh saat itu memang sedang sakit dan tidak bugar. Kalau kondisinya seperti itu sebaiknya memang tetap makan sahur atau tidak berpuasa,” seperti dilansir Detik.

Menurut Dr. Tirta sebenarnya tubuh manusia sangat mampu bertoleransi terhadap kondisi tertentu. Karena tubuh manusia bisa bertahan seharian tanpa makanan. Namun yang menjadi masalah adalah efek yang diakibatkan karena tubuh kekurangan cairan. Dibandingkan makanan, tubuh manusia lebih sulit bertahan tanpa air.

Baca juga: Intip Tips Jalani Puasa Ketika Lupa Sahur Agar Tidak Loyo

"Biasanya saat sahur kan kita juga banyak minum air putih untuk cadangan cairan selama seharian penuh, namun karena tidak bangun sahur berarti tidak ada juga asupan cairan yang cukup untuk berpuasa seharian. Ini yang berbahaya," tutur Dr. Tirta.

Kurang cairan selama seharian penuh akan membuat tubuh mengalami dehidrasi. Pada akhirnya dehidrasi ini dapat memberi dampak terhadap aktivitas sehari-hari, seperti lemas dan sulit fokus.

Jadi usahakan sebisa mungkin untuk tidak melewatkan waktu sahur. Selain membantu agar aktivitas sehari-hari tak terganggu, sahur juga memastikan nutrisi yang masuk ke dalam tubuh tetap seimbang dan mencegah penurunan daya tahan tubuh.

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    Jeon Somi, yang memulai debutnya sebagai idola pada usia 16 tahun dan sukses sebagai penyanyi solo, bersiap untuk meluncurkan brand kecantikannya sendiri ‘GLYF’ pada bulan April mendatang....
  • HOT !
    Festival dance K Pop 'K CIRCLE' tahun ini diadakan secara global yang meliputi beberapa negara di Asia. Menjelang Grand Final, akan diadakan event K Circle, di mana sang juara akan menjadi wakil Indonesia untuk bersaing dengan negara lain....
  • HOT !
    Giselle aespa secara resmi diumumkan sebagai brand ambassador merek mewah asal Spanyol, LOEWE. Penampilannya saat menghadiri Paris Fashion Week menjadi perbincangan hangat....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : AdeLululu
Cast : Lay EXO , Kim Vanyiake (FC) , Eunji A-Pink , Ryeowook SJ , Suho EXO, Jung Rachel, EXO, A-Pink

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)