home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Inilah Efek Buruk Sering Konsumsi Mie Instan dan Tips Memasaknya dengan Lebih Sehat

Senin, 15 Desember 2014 19:06 by citra09 | 15781 hits
Inilah Efek Buruk Sering Konsumsi Mie Instan dan Tips Memasaknya dengan Lebih Sehat
Image source: 3news.co.nz

DREAMERSRADIO.COM - Siapa yang tak suka dengan mie instan. Selain enak, mie instan juga sangat mudah disajikan dan harganya yang murah. Meski punya kebutuhan karbohidrat yang pas, namun kandungan vitamin, mineral, dan protein yang ada di dalamnya sangat sedikit dan tidak pas memenuhi kebutuhan tubuh kita.

Tak hanya itu, sebenarnya dalam proses pembuatannya, mie instan tak hanya melibatkan tepung terigu, minyak sayur, dan garam saja. Namun juga beberapa tambahan zat aditif, seperti Natrium Polifosfat, Natrium Karbonat, dan juga kalium karbonat.

Sedangkan untuk bumbunya sendiri, terdapat campuran MSG yang tentu saja tidak baik jika terus-terusan masuk ke dalam tubuh. Dan mengonsumsi mie instan terlalu sering akan memberikan efek samping yang buruk.

Dikutip dari Sciencemix, Beberapa penyakit yang bisa hinggap jika kita terlalu sering mengonsumsi mie instan di antaranya adalah kanker usus dan juga kerusakan pada jaringan otak yang bisa membuat otak jadi lambat bekerja dan malnutrisi.

Baca juga: Cara Seru Makan Mie yang Nggak Ngebosenin

Beberapa tips yang bisa kita coba untuk meminimalisir dampak buruk setelah mengonsumsi mie instan antara lain memasaknya dengan 2 gelas air lebih banyak dari yang disarankan oleh kemasan mie tersebut dan juga menambahkan sayur-sayuran. Selain itu, disarankan juga untuk membuang air yang dimasak dengan mie dan menuangkan air hangat baru sebagai kuah.

Tapi bukankah lebih baik jika kita benar-benar mengurangi konsumsi mie instan dan makan makanan alami yang lebih sehat^^

(ctr)

Komentar
  • HOT !
    Jeon Somi, yang memulai debutnya sebagai idola pada usia 16 tahun dan sukses sebagai penyanyi solo, bersiap untuk meluncurkan brand kecantikannya sendiri ‘GLYF’ pada bulan April mendatang....
  • HOT !
    Festival dance K Pop 'K CIRCLE' tahun ini diadakan secara global yang meliputi beberapa negara di Asia. Menjelang Grand Final, akan diadakan event K Circle, di mana sang juara akan menjadi wakil Indonesia untuk bersaing dengan negara lain....
  • HOT !
    Giselle aespa secara resmi diumumkan sebagai brand ambassador merek mewah asal Spanyol, LOEWE. Penampilannya saat menghadiri Paris Fashion Week menjadi perbincangan hangat....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : AdeLululu
Cast : Lay EXO , Kim Vanyiake (FC) , Eunji A-Pink , Ryeowook SJ , Suho EXO, Jung Rachel, EXO, A-Pink

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)