home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Inilah 6 Cara Sehat Untuk yang Susah Tidur

Kamis, 03 Juli 2014 21:00 by lenargh | 8609 hits
Inilah 6 Cara Sehat Untuk yang Susah Tidur
boldsky.com

DREAMERSRADIO.COM - Dreamers, suka susah tidur? Biasanya orang yang susah tidur akan menenggak pil tidur, padahal sebenarnya itu tidak bagus karena memiliki banyak efek samping.

Baca juga: 5 Makanan dan Minuman yang Baik Dikonsumsi Sebelum Tidur, Agar Nyenyak

Banyak ahli mengatakan bahwa orang yang kesulitan tidur bisa disebabkan karena stres atau gaya hidup yang tidak sehat. Berikut adalah tips agar tidak susah tidur seperti yang dilansir dari Boldsky.com!

Minum susu hangat
Salah satu cara sehat untuk tidur dengan cepat adalah meminum segelas susu hangat. Susu hangat bisa menenangkan sehingga kualitas tidur bisa lebih baik. Meminum susu juga dipercaya bisa membuat mimpi indah dan mengurangi suara dengkuran.
 
Jangan tidur siang
Tidur siang bisa mengacaukan waktu tidur malam. Jika ingin tidur saat malam hari, usahakan jangan tidur saat siang hari. Tidur siang memberi energi yang lebih sehingga pada malam hari tidak akan merasa terlalu mengantuk dan akhirnya mengundur waktu tidur malam.
 
Ikuti waktu tidur malam yang tepat
Cara sehat lain untuk tidur adalah mengikuti waktu tidur yang ada. Biasanya diperlukan waktu 8 jam untuk tidur, dimulai dari jam 10 malam dan bangun pada jam 6 pagi. 
 
Lihat ke sekeliling kamar
Atmosfer kamar bisa berpengaruh terhadap tidur. Temperatur kamar yang benar adalah sekitar 60 sampai 67 derajat Fahrenheit. Kamar juga harus bebas dari suara-suara berisik dan cahaya yang terlalu terang. Pakailah lampu temaram jika tidak terlalu suka tidur dalam gelap.
 
Kenyamanan kasur
Bagaimanapun juga kenyamanan kasur akan berpengaruh pada kualitas tidur. Pastikan kasur dan bantal yang digunakan nyaman. Dengan begitu, tidur akan lebih nyenyak dan bangun di pagi hari pun akan lebih bersemangat.
 
Melakukan peregangan tubuh
Setelah melakukan aktivitas seharian, ada baiknya sebelum tidur melakukan peregangan tubuh. Ini ditujukan agar otot menjadi lemas, menghilangkan stres dan tidur menjadi nyenyak.

Komentar
  • HOT !
    Rexona meluncurkan inovasi terbarunya, Rexona Vitamin+Bright yang tidak hanya memberikan perlindungan terbaik dari keringat ataupun bau badan sekaligus mencerahkan kulit ketiak, namun juga mendukung perempuan Indonesia untuk terus bergerak aktif penuh percaya diri....
  • HOT !
    Final DREAMERS RADIO DJ HUNT 2024 telah sukses digelar! Sebuah ajang audisi untuk mencari DJ (Dreamers Jockey) atau penyiar radio ini berlangsung di Boxies 123 Mall, Bogor pada 9 Maret lalu....
  • HOT !
    Pada 18 Februari lalu, salah satu idol J Pop Aurora Dream menggelar acara ‘Our Dream Fest’ dalam rangka mendebutkan member generasu kedua sekaligus kelulusan member generasi pertama....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : AdeLululu
Cast : Lay EXO , Kim Vanyiake (FC) , Eunji A-Pink , Ryeowook SJ , Suho EXO, Jung Rachel, EXO, A-Pink

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)