home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Google Rilis Fitur Rute Khusus Sepeda di Google Maps

Rabu, 28 Oktober 2020 12:30 by SidikTri | 1218 hits
Google Rilis Fitur Rute Khusus Sepeda di Google Maps
Image Source: Business Insider

DREAMERS.ID - Mengikuti tren olahraga bersepeda yang belakangan banyak digemari masyarakat dibanyak negara semenjak pandemi. Google memberikan pembaruan terhadap Google Maps yaitu menambahkan rute perjalanan khusus untuk pengendara sepeda pada aplikasi navigasi tersebut.

Rute bersepeda tersebut akan muncul setelah pengguna memilih tujuan dan menekan tombol Direction. Menu sepeda akan disajikan di deretan atas, bersamaan dengan menu rute untuk mobil, angkutan umum, dan pejalan kaki.

Dreamers.id

Melansir KompasTekno yang mengutip dari Gizchina, Rabu (28/10/2020), Manajer produk Google Maps, Vishal Dutta menyebut bahwa pembaruan ini adalah bentuk dukungan Google kepada para pengendara sepeda yang beraktivitas selama pandemi Covid-19.

"Kami bertujuan untuk mempermudah akses para pengendara sepeda, baik ketika bepergian ke kantor atau sekedar berolahraga selama pandemi Covid-19," ungkap Dutta.

Baca juga: Bocorkan Data Pengguna, Facebook dan Netflix Didenda 82,5 Miliar Oleh Korea Selatan

Namun sepertinya di Indonesia rute sepeda ini baru tersedia di platform web, karena hingga berita ini diturunkan belum ditemukan fitur rute khusus sepeda di aplikasi Google Maps (versi 10.53.1) Indonesia.

Dreamers.id

Rute khusus untuk pengendara sepeda ini dikatakan mampu menyajikan rute-rute bersepeda yang diklaim aman dan ramah untuk pesepeda. Meski demikian, belum diketahui secara pasti seberapa lengkap rute yang berhasil disajikan oleh Google Maps

Kabarnya, pembaruan ini hanya mencakup rute-rute baru yang tersebar di sejumlah kota besar di dunia saja. Namun, di kota tertentu, Google Maps dikatakan juga menyediakan informasi tempat penyewaan sepeda. Sehingga dapat membantu pengguna untuk menyewa dan berkendara menggunakan sepeda.

(sidk)

Komentar
  • HOT !
    sebagai media komunitas hybrid yang mendukung gaya hidup sehari hari anak muda Indonesia, bersiap untuk menyelenggarakan JPOP VAGANZA 2024! Acara yang disuguhkan untuk komunitas dan pecinta budaya Jepang ini akan berlangsung pada Minggu, 17 November di Mangga Dua Square....
  • HOT !
    Saat Alo Yoga bersiap untuk ekspansi besar besaran ke Asia, brand lifestyle tersebut telah mengumumkan Jin BTS sebagai global ambassador barunya....
  • HOT !
    Aktris Kim Ji Won, yang baru baru ini mendapatkan popularitas luar bias dengan dramanya 'Queen if Tears', telah menjadi ambassador baru untuk brand perhiasan Bulgari....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : IkaaWulandari
Cast : Reina Lee (OC), EXO, Kim Myung Soo (Infinite), Jonghyun (CNBlue), Heechul (Super Junior), Kpop Idol

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)