home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Terganggu Laser dari Penonton, Fabregas Gagal Eksekusi Tendangan Penalti

Selasa, 13 Oktober 2015 20:34 by syaifan | 1725 hits
Terganggu Laser dari Penonton, Fabregas Gagal Eksekusi Tendangan Penalti
image source : dailymail.

DREAMERSRADIO.COM - Pesepakbola Spanyol Francesc Fabregas memang sedang tampil kurang maksimal bersama klubnya Chelsea beberapa pekan belakangan ini. Tak hanya di level klub, saat bermain untuk timnas Spanyol pun Fabregas rupanya masih belum bisa menunjukan penampilan terbaiknya.

Seperti dilaporkan oleh Daily Mail, Fabregas yang pada Senin (12/10) malam tadi menjadi kapten untuk timnas Spanyol di babak kualifikasi Piala Eropa 2016 melawan Ukraina gagal mengeksekusi tendangan penalti. Tapi, ada alasan lain dibalik kegagalan Fabregas tersebut. Ia sempat diganggu oleh sinar laser yang dinyalakan oleh penonton.

Dalam sejumlah rekaman ulang pertandingan malam tadi, memang terlihat ada sekelebat sinar laser yang mengarah tepat ke wajah Fabregas sesaat sebelum ia melakukan tendangan penalti tersebut. Sinar laser tersebut berwarna hijau dan langsung hilang begitu wasit meniupkan pluit aba-aba.

Baca juga: Ucapan Duka Michael Jordan Hingga Cristiano Ronaldo Atas Kematian Kobe Bryant

Fabregas pun kemudian kehilangan konsentrasi dan tendangannya yang mengarah ke pojok kiri gawang Ukraina berhasil ditepis oleh kiper Andriy Pyatov. Beruntung, di pertandingan malam tadi Spanyol tetap menang dengan skor 1-0.

Dengan hasil tersebut, juara bertahan itu dipastikan akan kembali berpartisipasi di Piala Eropa edisi 2016 mendatang. Sementara Ukraina tertahan di peringkat ketiga grup C yang membuat mereka harus mengikuti babak play-off jika ingin lolos ke putaran final Piala Eropa 2016.

Waah.. semoga di Piala Eropa 2016 nanti tidak ada insiden seperti yang menimpa Fabregas ya, Dreamers! ^^ (Syf)


Komentar
  • HOT !
    Jeon Somi, yang memulai debutnya sebagai idola pada usia 16 tahun dan sukses sebagai penyanyi solo, bersiap untuk meluncurkan brand kecantikannya sendiri ‘GLYF’ pada bulan April mendatang....
  • HOT !
    Festival dance K Pop 'K CIRCLE' tahun ini diadakan secara global yang meliputi beberapa negara di Asia. Menjelang Grand Final, akan diadakan event K Circle, di mana sang juara akan menjadi wakil Indonesia untuk bersaing dengan negara lain....
  • HOT !
    Giselle aespa secara resmi diumumkan sebagai brand ambassador merek mewah asal Spanyol, LOEWE. Penampilannya saat menghadiri Paris Fashion Week menjadi perbincangan hangat....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : AdeLululu
Cast : Lay EXO , Kim Vanyiake (FC) , Eunji A-Pink , Ryeowook SJ , Suho EXO, Jung Rachel, EXO, A-Pink

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)