DREAMERSRADIO.COM - Kepopuleran boyband K-Pop Super Junior memang memiliki pengaruh yang cukup penting terhadap menyebarnya hallyu wave di seluruh dunia. Kepopuleran ke-13 membernay membuat semua hal yang berhubungan dengan para pria ini digilai oleh para fans dan juga pecinta K-Pop.
Hal itulah yang dimanfaatkan mereka untuk mengembangkan usaha diluar industri hiburan. Para member Super Junior pun membuka sebuah bisnis yang tentunya tak dikelola oleh mereka sendiri, melainkan para anggota keluarga seperti orang tua atau saudara.
Baca juga: Asbun Banget, Siwon Ngajak Fans ke Bali Hingga Shindong Mau Nikah Sama Orang Indonesia
Tak jarang usaha bisnis para member Super Junior ini menjadi salah satu tujuan utama para fans yang juga wisatawan asing yang berkunjung ke Korea Selatan. Yuk kita tengok usaha bisnis keluarga yang dimiliki oleh para member pelantun ‘Sexy, Free, and Single’ ini!