home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

4 Kesalahan dalam Pemakaian Skincare untuk Kulit Berjerawat

Minggu, 13 Desember 2020 16:20 by SartikaF | 2534 hits
4 Kesalahan dalam Pemakaian Skincare untuk Kulit Berjerawat
Image source: Wolipop

DREAMERS.ID - Memiliki kulit wajah yang bersih dan mulus adalah impian bagi setiap banyak orang. Namun karena hormon setiap orang berbeda maka akan selalu timbul masalah eksternal jerawat yang tak kunjung sembuh.

Ketika masalah jerawat sulit hilang, maka skincare akan sangat dibutuhkan dalam hal ini. Melansir laman Female Daily, pemakaian skincare memang penting dalam perawatan wajah dan dapat membantu meninggalkan jerawat. Namun perlu diketahui bahwa akan ada kesalahan-kesalahan yang tidak kita sadari dalam menggunakan skincare, berikut tipsnya.

Langsung memakai Skincare dengan Persentase Tinggi

Pastinya jerawat ingin cepat hilang sehingga penasaran untuk mencoba obat jerawat dengan persentasi tinggi. Tapi ada baiknya untuk menggunakan obat jerawat dengan persentase rendah terlebih dahulu. Misalnya, pakai Benzoyl Peroxide 2.5% sebelum naik ke 5% atau 10%.

Seperti produk skincare lainnya, obat jerawat pun sifatnya personal. Bisa saja di teman kamu Benzoyl Peroxide 10% cocok, tapi di kulitmu malah menyebabkan iritasi. Kebanyakan kandungan dalam skincare jerawat bisa membuat kulit jadi kering yang justru jadi semakin mudah iritasi.

Terlalu Cepat Ganti ke Skincare Lain

Baca juga: For All Skin Type, Simak Manfaat Skincare Kandungan Susu untuk Mencerahkan Kulit

Banyak orang yang terlalu cepat mengganti skincare, padahal produk perawatannya baru digunakan sebentar. Hal ini biasanya karena kurang sabar dan ingin hasil yang cepat. Kamu belum memberikan waktu untuk skincare-nya bekerja dan sudah memutuskan untuk ganti produk lain.

Dipakai di seluruh wajah

Sifat beberapa kandungan skincare jerawat bisa bikin kulit wajah kering dan bahkan lebih sensitif. Kalau produk yang kamu pakai merupakan spot treatment, pakaikan di area yang berjerawat saja, jangan di seluruh wajah. Jerawat juga bisa muncul akibat moisture barrier rusak dan kulitmu dehidrasi.

Terlalu Sering Mengulang Pemakaian

Kamu tidak perlu lho terlalu sering re-apply skincare jerawat. Yes, konsisten itu perlu, namun kalau berlebihan kulitmu malah akan jadi iritasi, memerah, atau bahkan sampai mengelupas. Ini malah bikin penyembuhan jerawat jadi semakin lama.

Untuk spot treatment, pada umumnya cukup pakai dua kali sehari saja, yaitu setelah membersihkan wajah di pagi hari dan sebelum tidur di malam hari. Exfoliating toner bisa dipakai satu sampai dua kali seminggu. Kalau dua kali dirasa terlalu berlebihan buat kulitmu (misalnya kulit jadi kering, perih, kemerahan), sekali seminggu pun sudah cukup asalkan konsisten. Dan penting  banget untuk pakai sunscreen juga ya pagi atau siang harinya.

(srtk)

Komentar
  • HOT !
     DREAMERS.id bersiap untuk menyelenggarakan JPOP VAGANZA 2024 akhir pekan ini! Acara yang disuguhkan untuk komunitas dan pecinta budaya Jepang ini akan berlangsung pada hari Minggu, 17 November di Mangga Dua Square....
  • HOT !
    Airbnb bekerja sama dengan SEVENTEEN untuk memberikan kesempatan istimewa bagi para penggemar merasakan sensasi masuk ke dalam dunia musik mereka. ...
  • HOT !
    Calvin Klein telah mengumumkan NewJeans sebagai Global Ambassador terbarunya. Pada 25 September, merek pakaian Amerika itu memperkenalkan bagian terakhir dari kampanye 24 Fall dengan lima member NewJeans....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : IkaaWulandari
Cast : Reina Lee (OC), EXO, Kim Myung Soo (Infinite), Jonghyun (CNBlue), Heechul (Super Junior), Kpop Idol

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)