DREAMERS.ID - Kopi memiliki aroma yang khas dan nikmat, tetapi tidak dengan rasa pahitnya. Banyak yang masih belum bisa tahan dengan rasa pahit kopi. Ada cara mudahnya untuk mengurangi rasa pahit tanpa gula. Bagus untuk kamu yang sedang diet gula nih.
Kopi identik dengan rasa pahit, namun tidak semua penikmat kopi dapat menerima rasa pahit tersebut. Untuk menghilangkannya, biasanya orang akan mencampur gula, susu, atau krim pada racikan kopinya. Sebenarnya, kalian juga bisa mengurangi rasa pahit kopi dengan garam.
Makenzie Bryson Jackson, seorang Ilmuan Pangan dan Manajer Pengembangan Produk di Panaceutics menjelaskan soal penambahan garam pada kopi. "Saya pikir tren 'garamkan kopi Anda' mulai meningkat setelah sebuah penelitian dipublikasikan di Nature pada tahun 1997."
"Penelitian tersebut meminta partisipan merasakan dan menilai larutan garam dan pahit, manis dan pahit, dan garam yang dicampur dengan manis dan pahit," ujar Bryson Jackson melansir dari dari Well and Good via detik.com (28/11).
Baca juga: Tips Aman Minum Kopi Saat Menjalani Puasa
"Anehnya mereka menemukan kalau garam jauh lebih efektif dalam menurunkan rasa pahit daripada larutan gula manis. Garam juga meningkatkan persepsi rasa manis secara keseluruhan," lanjutnya.Lalu bagaimana cara meracik kopi dengan garam yang benar? Bryson Jackson menganjurkan untuk menambahkan sejumput atau dua jumput garam ke dalam racikan kopi. Jumlah garam tersebut bisa menekan reseptor lidah yang biasanya mengingatkan rasa pahit kopi.
Menekan reseptor lidah itu juga memungkinkan kamu untuk menikmati rasa lain. Kalau menurutmu sejumput garam kopi masih pahit, tambahkan lagi sampai rasa pahitnya memudar. Jika sudah menemukan rasa yang pas, maka kamu bisa menikmati kopi tanpa rasa pahit.
(kiki)