DREAMERS.ID - Negara Jepang memang selalu memiliki keunikan sendiri, dimulai dari teknologi, makanan, tempat-tempat wisata, hingga penginapan. Salah satunya sebuah penginapan yang terletak di kota Osaka, Jepang.
Neco Republik merupakan perusahaan yang bergerak dalam kesejahteraan kucing. Perusahaan tersebut mendirikan penginapan kapsul bernama Neko Hatago, yang memungkinkan pengunjung untuk menginap bersama dengan kucing yang dirawat di cafe kucing bernama Neko Yokujo.
Bangunan Neko Hatago dan Neko Yokuju sendiri merupakan dua bangunan yang bersebelahan dan hanya dipisahkan oleh panel kaca. Namun, pengunjung tidak perlu khawatir, sebab kaca panel tersebut dibuat satu arah atau one way.
Baca juga: [Exclusive Dreamers.id] DXTEEN Spill Deg-Degannya Pertama Kali Perform Di Depan NICO Indonesia!
Penginapan ini dihargai sekitar 8.500-11.500 yen atau sekitar Rp1,1 sampai Rp1,5 juta. Selain itu, para tamu juga dapat mengunjungi cafe kucing dengan tambahan sebesar 3.000 yen atau sekitar Rp387 ribu untuk selama 2 jam.Tidak hanya itu, Neko Hatago juga menawarkan fasilitas mandi bareng kucing, dimana pengunjung akan berbagi kamar mandi dengan kucing-kucing.
Di sini juga terdapat pemandian kaki, dimana pengunjung akan dibersihkan kakinya sambil memangku kucing. Untuk menikmati fasilitas ini, pengunjung akan dikenakan biaya 500 yen atau sekitar Rp 65 ribu selama 10 menit.
(Rie127)