home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Tak Ingin Terkena Dampak Buruk 'Binge Watching', Intip Tips Sehat Saat Nonton Film Maraton!

Jumat, 23 Agustus 2019 09:00 by Rie127 | 1197 hits
Tak Ingin Terkena Dampak Buruk 'Binge Watching', Intip Tips Sehat Saat Nonton Film Maraton!
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Dampak buruk dari Binge Watching memang berbahaya bagi kesehatan dan juga perilaku sosial. Karenanya kita harus bisa membiasakan diri untuk menghindari dampak negatif tersebut.

Beberapa orang, terutama bagi penggemar drama Korea dan film serial mungkin akan sulit untuk melepas kebiasaan menonton episode drama atau film tersebut secara maraton, apalagi jika sedang seru-serunya.

Namun, kamu dapat melakukan hal-hal positif pada saat menonton drama atau film serial untuk menjauhi dampak negatif dari ‘Binge Watching’. Berikut ini merupakan tips yang dapat kamu lakukan untuk menghindari dampak buruk ‘Binge Watching’

1. Batasi Jumlah Episode

Berhenti menonton setelah dua atau tiga episode. Tegakkan kedisplinan diri ini agar tidak menonton secara berlebihan. Setelah episode yang ditentukan berakhir, sebaiknya segera matikan televisi dan beralih ke kegiatan lain.

2. Seimbangkan Kegiatan Harian

Tidak hanya menonton seharian, lakukan aktivitas lainnya yang memberikan energy positif bagi kesehatan tubuh seperti berolahraga, atau membaca buku dan melakukan hobi yang lain.

3. Nyalakan Lampu Ketika Menonton.

Baca juga: Merasa Ingin Makan Padahal Sudah Kenyang? Mungkin Kamu Mengidap Penyakit Kronis Ini!

Selain untuk menjaga mata, kamu juga bisa dapat melihat jam dengan jelas dan tidak kebablasan menonton.

4. Batas Durasi Menonton.

Jika terasa sulit menghitung waktu, kamu dapat memanfaatkan fitur alarm atau timer di ponsel.

5. Pilih Camilan Yang Sehat

Jika gemar makan sambil menonton adalah baiknya amu memilih camilan yang sehat, seperti buah atau salada.

6. Menonton Bersama Teman atau Keluarga.

Jika memang terasa sulit untuk mengurangi waktu menonton, mungkin kamu dapat mengawali kebiasaan baik ini dengan menonton bersama dengan teman-teman ataupun keluarga. Langkah ini bisa membantu dalam meningkatkan interaksi dengan orang lain agar kamu tidak mengasingkan diri.

(Rie127)

Komentar
  • HOT !
     DREAMERS.id bersiap untuk menyelenggarakan JPOP VAGANZA 2024 akhir pekan ini! Acara yang disuguhkan untuk komunitas dan pecinta budaya Jepang ini akan berlangsung pada hari Minggu, 17 November di Mangga Dua Square....
  • HOT !
    Airbnb bekerja sama dengan SEVENTEEN untuk memberikan kesempatan istimewa bagi para penggemar merasakan sensasi masuk ke dalam dunia musik mereka. ...
  • HOT !
    Calvin Klein telah mengumumkan NewJeans sebagai Global Ambassador terbarunya. Pada 25 September, merek pakaian Amerika itu memperkenalkan bagian terakhir dari kampanye 24 Fall dengan lima member NewJeans....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : IkaaWulandari
Cast : Reina Lee (OC), EXO, Kim Myung Soo (Infinite), Jonghyun (CNBlue), Heechul (Super Junior), Kpop Idol

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)