DREAMERS.ID - Busan menjadi salah satu kota yang dijadikan pilihan wisatawan asing saat mengunjungi Korea Selatan. Kota ini menyuguhkan pantai-pantai yang indah, pemandangan malam yang glamour, serta wisata sejarah modernnya.
Keuntungan terbesar saat mengelilingi Busan adalah sebagian besar objek wisatanya dapat dijangkau dengan kereta bawah tanah. Bagi wisatawan dengan budget terbatas, mereka dapat membeli tiket terusan 1 hari untuk mendapatkan perjalanan tak terbatas di hari yang sama menggunakan kereta bawah tanah Busan. Jika sudah memiliki tiket, nikmati liburan menyenangkan selama seharian penuh sekaligus menyantap kuliner lezat khas Busan.
Ada banyak pasar yang dilewati rute kereta bawah tanah Busan jalur 1. Pasar yang paling terkenal adalah Pasar Jagalchi, yang jadi pasar seafood terbesar di Busan. Selain itu, ada Pasar Gukje yang menyediakan barang-barang impor melalui Pelabuhan Busan, atau area sekitar Jalan Nampodong, Pasar Bupyeong (Kkangtong), dan BIFF Square yang menarik perhatian pengunjung dengan kehadiran stan-stan maupun toko kuliner unik yang bisa dikunjungi.
Baca juga: Restoran Jjamppong No. 1 dari Korea, Ebiga Jjamppong Hadir di Indonesia
Jika kamu berkesempatan mengunjungi Pasar Bupyeong, wajib mencoba tiga makanan populernya, yaitu yubu pockets (tahu goreng), ssiat hotteok, dan bibim dangmyeon. Yubu pockets disajikan dengan makanan laut hangat, kaldu sayur dengan kue ikan yang memiliki kombinasi rasa yang pas antara manis dan asin. Jenis hidangan ini tidak mengandung daging, sehingga cocok untuk para vegetarian.Sajian lain yang tak kalah lezat adalah bibim dangmyeon. Hidangan sederhana yang mengandung mie, irisan kue ikan, dan sayuran ini nikmat disajikan dengan saus pedas. Jika kamu mencari sesuatu yang lebih manis, cobalah ssiat hotteok, yaitu sebuah sajian pancake hangat yang digoreng dalam wajan panas kemudian dipotong dan diisi dengan beragam biji-bijian dan gula hitam.
(fzh)