DREAMERS.ID - Teknologi dalam smartphone saat ini semakin canggih saja. Banyak fitur baru yang ditawarkan produsen untuk mempermudah pengguna menikmati berbagai fungsi di smartphone maupun gadget lainnya.
Namun selain kemudahan, sisi keamanan juga semakin ditingkatkan untuk menjaga privasi pengguna. Hal ini terlihat dengan berkembangnya fungsi lock and unlock atau cara mengunci dan membuka gadget.
Jika beberapa tahun yang lalu sebuah gadget hanya dilengkapi pengamanan seperti kata sandi atau password kombinasi huruf dan angka, maka saat ini metodenya lebih beragam. Mulai dari membuat pola unik atau pattern hingga pemindai wajah.
Baca juga: Harga 5 Juta, Apa Saja Keunggulan Oppo Reno5?
Sistem keamanan yang menggunakan fingerprint atau sidik jari juga sudah umum dijumpai di berbagai perangkat. Biasanya, fitur keamanan ini disematkan di bodi belakang ponsel, namun dengan teknologi yang semakin inovatif, vendor mulai mengembangkan fitur pemindai sidik jari yang lebih canggih.Salah satunya adalah dalam Oppo R17 Pro yang dilengkapi pemindai sidik jari tersembunyi untuk pengalaman baru dalam penguncian perangkat. Fitur fingerprint ini tersembunyi di layar sehingga prosesnya akan lebih cepat dan akurat.
Teknologi pemindaian sidik jari ini memafaatkan sensor cahaya yang dapat menangkap gambar sidik jari pengguna. Kontribusi dari layar OLED yang memiliki pencahayaan mandiri membantu mempercepat pengenalan sidik jari pada R17 pro.
(fzh)