home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Resmi Ditutup April Mendatang, Ini Caranya Jika Ingin Selamatkan Data Google+

Senin, 04 Februari 2019 12:45 by fzhchyn | 37955 hits
Resmi Ditutup April Mendatang, Ini Caranya Jika Ingin Selamatkan Data Google+
Image source: Blue Mint Digital

DREAMERS.ID - Sejak Oktober 2018 lalu, kabar tentang penutupan platform Google+ memang telah santer terdengar. Terkait keputusannya untuk menghentikan layanan tersebut, Google beralasan bahwa media sosial ini sepi pengguna, disamping kasus kebocoran data.

Sebelum diumumkan tutup, Google sempat menghentikan sementara layanan Google+ untuk mengatasi masalah kebocoran data yang bisa memengaruhi 52,5 juta penggunanya. "Keputusan kami untuk menghentikan Google+ karena rendahnya penggunaan dan sulitnya tantangan untuk mempertahakankan layanan yang sesuai ekspektasi pengguna," tulis Google, mengutip CNN.

Bersamaan dengan rencana untuk menutup layanan Google+ pada 2 April mendatang, Google memberi kesempatan bagi pengguna untuk mengunduh data yang sempat dibagikan lewat layanan Google+.  "Anda dapat mengunduh dan menyimpan konten Anda sebelum bulan April. Namun, perlu dicatat bahwa foto dan video Anda yang sudah disimpan di Google Photo tidak akan dihapus."

Baca juga: Bocorkan Data Pengguna, Facebook dan Netflix Didenda 82,5 Miliar Oleh Korea Selatan

Untuk mengunduh dan menyimpan data, pengguna dapat menuju laman Google+ Help. Berikutnya pilih 'Download your Google+' untuk mengunduh semua data atau hanya data tertentu saja sesuai kebutuhan. Lewat blog resminya, Google membagikan cara mengamankan data-data yang sempat dibagikan lewat Google+:

-Masuk ke akun Google+
- Pilih Google+ Help
- Pilih download your data 
- Klik 'next' untuk memilih tipe konten yang ingin diunduh
- Jika ingin mengunduh data tertentu klik 'select specific' dan jika pengguna ingin mengunduh seluruh konten maka dapat pilih 'file type'
- Pengguna dapat memilih layanan seperti Google Drive, Dropbox dan Microsoft OneDrive untuk menyimpan konten dari Google+
- Lalu klik 'create archive'

(fzh)

Komentar
  • HOT !
     DREAMERS.id bersiap untuk menyelenggarakan JPOP VAGANZA 2024 akhir pekan ini! Acara yang disuguhkan untuk komunitas dan pecinta budaya Jepang ini akan berlangsung pada hari Minggu, 17 November di Mangga Dua Square....
  • HOT !
    Airbnb bekerja sama dengan SEVENTEEN untuk memberikan kesempatan istimewa bagi para penggemar merasakan sensasi masuk ke dalam dunia musik mereka. ...
  • HOT !
    Calvin Klein telah mengumumkan NewJeans sebagai Global Ambassador terbarunya. Pada 25 September, merek pakaian Amerika itu memperkenalkan bagian terakhir dari kampanye 24 Fall dengan lima member NewJeans....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : IkaaWulandari
Cast : Reina Lee (OC), EXO, Kim Myung Soo (Infinite), Jonghyun (CNBlue), Heechul (Super Junior), Kpop Idol

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)