home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Apa yang Terjadi di Dalam Tubuh Saat Merokok?

Selasa, 02 April 2013 12:00 by citra09 | 5542 hits
Apa yang Terjadi di Dalam Tubuh Saat Merokok?
news.discovery.com

Merokok adalah salah satu hal yang kini sudah menjadi kegiatan sehari-hari dalam kehidupan para perokok. Bagi mereka, kenikmatan merokok seakan membuat mereka lupa bahwa yang sedang mereka hisap adalah racun yang suatu saat akan menggerogoti tubuh dan organ-organnya.

 Peringatan tentang bahaya merokok di kemasan rokok pun sepertinya belum ampuh untuk meyadarkan kita mengenai bahaya merokok. Untuk itu, kita sepertinya memang perlu tahu apa yang terjadi di dalam tubuh sebenarnya saat kita sedang merokok.

Dilansir dari womenshealthmag.com, dalam waktu 10 detik, saat kita menyalakan dan menghisap rokok, asapnya akan dikeluarkan melalui mulut dan mungkin kita tak sadar bahwa ada asap yang masuk ke dalam paru-paru. Asap tersebut membawa racun seperti formaldehyde dan amoniak, yang lambat laun akan mempengaruhi sistem kekebalan tubuh serta meningkatkan resiko mengalami peradangan di dalam tubuh. Mungkin memang ada filter yang dipasang pada batang rokok, tetapi di sana nikotin masuk melalui jaringan darah dan meresap tinggal di pori paru-paru.

Selain itu, tubuh kita juga akan penuh dengan nikotin, dan seringkali tekanan darah naik. Jantung jadi berdetak lebih kencang. Ada perasaan resah yang berlebihan saat kita tak bisa merokok. Yap, keadaan ini membuat tubuh jadi terbiasa menerima nikotin dan menuntut nikotin yang lebih besar. Di sinilah resiko stroke semakin tinggi.

Baca juga: Waspada! Kebiasaan Makan Ini Bisa Memperpendek Umur

Di waktu yang sama, karbonmonoksida akan merasuk ke dalam darah dan membatasi muatan oksigen yang akan dibawa ke tubuh bagian lain. Melalui darah inilah, nikotin juga akan sampai ke otak. Mempengaruhi syaraf-syaraf di dalam otak yang perlahan akan membuat kerja otak menjadi menurun.

Kemudian dalam waktu 5 menit, karena nikotin telah masuk ke dalam otak, kerja otak akan kacau. Terkadang sekalipun tubuh lapar, otak membaca informasi yang berbeda, sehingga seseorang lebih memilih merokok ketimbang makan. Semakin lama, saat seseorang berusaha untuk berhenti, ia akan semakin sadar bahwa ia telah kecanduan nikotin di dalam rokok. Bahkan banyak orang yang merasa lemas, cemas berlebihan, dan mudah emosi saat dalam beberapa saat tidak merokok.

Dalam waktu singkat, tubuh para penghisap rokok akan langsung mengalami hal-hal di atas. Lalu, bagaimana jadinya jika hal tersebut kita lakukan berkali-kali? Yuk, mulai sekarang berpikir dua kali saat akan menyentuh yang namanya rokok.

Komentar
  • HOT !
    Ramyun Korea tak dipungkiri menjadi salah satu hidangan paling digemari di seluruh dunia. Dikenal karena rasa pedas dan gurihnya, ramyun memiliki banyak variasi yang dapat dinikmati orang....
  • HOT !
    Dreamers Radio kembali kedatangan Cosplayer keren untuk membagikan pengalaman mereka selama menekuni hobi cosplay sebagai karakter anime Jepang....
  • HOT !
    Brand K beauty inovatif UIQ akan secara resmi diluncurkan di Indonesia melalui acara ‘UIQ Universe in Jakarta: RIIZE Fansign Event & Beauty Talk Show’ di Lippo Mall Puri pada 1 September 2024....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : StrongBaby
Cast : -Amber Josephine Lu f(x) -Lee Seunghyun Bigbang -Lee Gikwang B2ST -Son Dongwoon B2ST -Lot Of Cameo

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)