home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Ingin IGTV Banyak Ditonton? Ini Tipe Konten yang Paling Disukai Pengguna

Minggu, 09 September 2018 13:35 by fzhchyn | 1579 hits
Ingin IGTV Banyak Ditonton? Ini Tipe Konten yang Paling Disukai Pengguna
Image source: Getty Images

DREAMERS.ID - Sejak diperkenalkan pada Juni lalu, platform IGTV telah menjadi cara dan tempat baru bagi pengguna Instagram dalam membagikan konten video mereka. Fitur ini memang dibuat Instagram untuk menjawab pertumbuhan tren menonton video secara vertikal.

Dalam keterangan resminya, Instagram menyebut bahwa IGTV berhasil memikat hati para kreator konten hanya dalam dua bulan. Fitur ini juga memberikan kesempatan bagi para kreator konten semakin mengembangkan kreatifitasnya.

Dari beberapa konten yang diposting para kreator di IGTV, Instagram menemukan beberapa tipe konten yang paling menarik perhatian pengguna. Berikut adalah diantaranya yang mungkin bisa jadi pertimbangan bagi kamu yang ingin konten di IGTV ditonton banyak orang.

1. Hiburan

Entertainmnet atau hiburan menjadi salah satu bentuk konten paling diminati pengguna, baik di Feed maupun IGTV. Mulai dari konten komik, komedi, hingga musik, Instagram memungkinkan pengguna untuk mencari sumber inspirasi dan melepas stress sejenak di tengah padatnya aktifitas sehari-hari.

2. Tips dan Trik

Sebagai platform yang menyatukan minat komunitas, Instagram juga memungkinkan pengguna mengekspresikan diri dan saling berbagi inspirasi dengan mereka yang memiliki minat sama. IGTV kini memungkinkan pengguna membagikan ide dan inspirasi dalam durasi yang lebih panjang, seperti resep memasak, gaya padu padan, hingga tutorial make up.

Baca juga: Jung Ho Yeon Resmi Jadi Aktris Korea dengan Followers Instagram Paling Banyak

3. Gaya Hidup

Tipe konten IGTV lainnya yang juga tidak kalah menarik adalah konten-konten bertema lifestyle atau gaya hidup. Beberapa kreator telah memanfaatkan IGTV untuk berbagi video singkat yang menceritakan pengalaman perjalanan dengan menampilkan pemandangan alam indah dan rekomendasi tempat-tempat nongkrong hits untuk para pengikutnya.

4. Informasi Terkini

Pengguna juga bisa mendapatkan informasi terkini yang akurat dari akun IGTV resmi beberapa media. Sambil mengeksplor minat dan mencari inspirasi, para pengguna juga bisa tetap update dengan konten-konten berita dari akun Instagram resmi media.

5. Bisnis

Terakhir adalah konten IGTV dari bisnis. IGTV memberikan ruang yang lebih besar bagi sebuah bisnis untuk menjangkau konsumen. Hal menariknya, konten bisnis yang sukses menarik perhatian pengguna cenderung membagikan cerita dan value di balik brand mereka.

(fzh)

Komentar
  • HOT !
     DREAMERS.id bersiap untuk menyelenggarakan JPOP VAGANZA 2024 akhir pekan ini! Acara yang disuguhkan untuk komunitas dan pecinta budaya Jepang ini akan berlangsung pada hari Minggu, 17 November di Mangga Dua Square....
  • HOT !
    Airbnb bekerja sama dengan SEVENTEEN untuk memberikan kesempatan istimewa bagi para penggemar merasakan sensasi masuk ke dalam dunia musik mereka. ...
  • HOT !
    Calvin Klein telah mengumumkan NewJeans sebagai Global Ambassador terbarunya. Pada 25 September, merek pakaian Amerika itu memperkenalkan bagian terakhir dari kampanye 24 Fall dengan lima member NewJeans....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : IkaaWulandari
Cast : Reina Lee (OC), EXO, Kim Myung Soo (Infinite), Jonghyun (CNBlue), Heechul (Super Junior), Kpop Idol

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)