home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Eits! Perhatikan Hal Ini Jika Kamu Ingin Berkunjung Ke Italia

Sabtu, 21 Juli 2018 13:00 by Rie127 | 1833 hits
Eits! Perhatikan Hal Ini Jika Kamu Ingin Berkunjung Ke Italia
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Italia adalah salah satu lokasi impian para wisatawan di seluruh dunia. Negara ini tak hanya memiliki keindahan alam saja, beberapa hal seperti wisata kuliner, karya seni, fashion, hingga arsitektur juga menjadi daya tarik yang tidak bisa ditolak ketika berada di Italia.

Namun Italia juga dikenal sebagai negara yang cukup kompleks, khususnya soal etika. Mengutip Oyster, Berikut ini adalah beberapa hal yang perlu kamu ketahui sebelum berkunjung ke Italia.

1. Jangan memesan Pizza di Florence
Bukan berarti di Florence tidak menyediakan Pizza sama sekali, tapi yang perlu kamu ketahui adalah ada banyak daerah di italia dan semuanya memiliki keistimewaan tersendiri dalam hal makanan. Jika ingin memesan Pizza sebaiknya kunjungilah Naples, Bologna adalah gudangnya Parmigiano Reggiano, dan juga daerah-daerah lainnya.

2. Jangan abaikan kesenian
Sebuah kesalahan besar kalau kamu berkunjung ke Italia namun tidak menikmati karya seni yang ada di sana. Karena koleksi kesenian di Italia terbilang cukup komplit, mulai dari era sebelum Renaissance hingga modern.

Baca juga: Ngeri, Kota Indah Ini Berubah Jadi Kota Hantu

3. Tidak ada Cappuccino setelah jam sarapan
Cappuccino adalah minuman yang sengaja disajikan untuk pagi hari, tepatnya sebelum sarapan. Jadi jangan heran jika kamu tidak menemukan cappiccino setelah jam sarapan. Jika memang kamu ingin memesan sejenisnya, cobalah untuk memesan Espresso.

4. Sehari di Venesia sudahlah cukup
Memang Venesia identik dengan romantis, namun bukan berarti harus berhari-hari mengunjungi tempat ini loh dreamers. Bukan karena tempat ini tidak menarik untuk dikunjungi berkali-kali, namun Venesia adalah salah satu tujuan wisatawan dari berbagai dunia sehingga kepadatannya sangat tidak bisa diprediksi.

5. Tidak perlu memberikan uang tip di restoran
Uang tip seringkali dianggap sebagai salah satu unsur sopan santun dari sebuah pelayanan, namun hal itu tidak berlaku di Italia. Sebab pada beberapa kawasan wisata, ada istilah 'Servizo' yang tertera dalam tagihan. Itu artinya pengunjung sudah memberikan 10 sampai 20 persen dari total tagihan untuk si pelayan, secara tidak langsung.

 

Jadi bagi kamu nih dreamers, yang memiliki rencana untuk mengunjungi Negara yang penuh dengan suasana yang romantic ini. Ada baiknya kamu mencoba tips-tips diatas. Semoga bermanfat !

(jjn)

Komentar
  • HOT !
    Danielle NewJeans telah ditunjuk sebagai global ambassador baru untuk merek fashion mewah Prancis Celine....
  • HOT !
    Ten menghadiri acara Paris Fashion Week untuk SAINT LAURENT MEN'S WINTER 24 SHOW yang diadakan di Bourse de Commerce di Paris, Prancis pada tanggal 5 Maret....
  • HOT !
    DREAMERS RADIO kembali mengadakan ‘DJ HUNT’, sebuah ajang audisi untuk mencari DJ atau penyiar radio berbakat di Indonesia! DJ HUNT 2024 gelombang pertama telah diselenggarakan pada 17 Februari lalu di Boxies 123 Mall di Bogor....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : KaptenJe
Cast : •Je (aku) • Tata •Yossy •All member EXO

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)