DREAMERS.ID - Pada hari Selasa (11/07/2018) bandara Internasional Incheon mengumumkan keputusannya untuk menggunakan BTS-BT21 yang dirancang oleh boyband terkenal BTS untuk mempromosikan bandara terbesar di Korea Selatan.
Terdapat delapan film promosi yang akan menampilkan BT21, yang akan diungkapkan melalui media sosial dan akan disiarkan di bandara selama bulan Juli. Tidak hanya film, kereta bagasi bandara akan menampilan karakter BT21.
“85% pelancong ke Korea berasal dari Asia, 60% di antaranya adalah generasi millenial. Proyek ini mencerminkan kebutuhan untuk penargetan strategi pemasaran (kelompok usia yang lebih muda),” kata Presiden dan CEO Incheon International Airport Chung Il-Young yang di kutip dari koreaherald.com.
Koleksi BT21 diproduksi oleh BTS dan Line, dan anak perusahaan Jepang di portal terbesar Korea Selatan. Koleksi ini diluncurkan secara bersamaan di Seoul dan New York pada 16 Desember 2017.
Dimana menurut laporan Billboard, terdapat sekitar 35.000 pelanggan mengunjungi gerai-gerai Line Friends di Times Square New York. Dan pada hari peluncurannya terdapat 2.000 antrian untuk menunggu waktu pembukaan.
Baca juga: Bunuh Diri Masih Menjadi Penyebab No. 1 Kematian Anak Muda Korea
Semua anggota BTS secara aktif berpartisipasi dalam seluruh proses penciptaan. Dan yang mengiklankan adalah situs web resmi BT21. Karakter BT21 ini terdiri dari delapan karakter, masing-masing karakter ini mewakili band dan ketujuh anggotanya.Sejak diluncurkan pada bulan Desember, rangkaian produknya telah diperluas sampai mencakup merek kosmetik dan pakaian, dengan toko-toko yang tersebar di pusat perbelanjaan utama di seluruh dunia termasuk Hong Kong, Taiwan, dan Jepang.
Bandara internasional terbesar di Korea Selatan ini menggunakan BT21 untuk promosi dengan tujuan untuk menyediakan fasilitas dan layanan yang menghibur dan interaktif, selain itu untuk membangun rasa keakraban bagi wisatawan yang mengunjungi Korea Selatan.
Bandara Internasional Incheon membuat proyek bersama dengan K-Pop yang bertindak sebagai kolaborasi bersejarah dengan nama-nama terbaik di dunia.
(shy)