home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Mengenal Diet 'Two-Treat-Rule', Cara Turunkan Berat Badan Tapi Masih Bisa Makan Enak

Rabu, 02 Mei 2018 19:19 by fzhchyn | 4849 hits
Mengenal Diet 'Two-Treat-Rule', Cara Turunkan Berat Badan Tapi Masih Bisa Makan Enak
Image source: Getty Images

DREAMERS.ID - Banyak orang yang berpikir bahwa melakukan diet untuk menurunkan berat badan adalah kegiatan yang menyiksa. Hal ini karena kita tidak boleh mengkonsumsi makanan favorit yang umumnya dianggap memiliki kandungan kalori dan gula yang tinggi.

Jika kamu termasuk orang yang tidak bisa meninggalkan makanan favorit namun tetap ingin menurunkan berat badan, pola diet ‘two-treat-rule’ ini patut dicoba. Seorang ahli gizi tersertifikasi, Amanda Baker Lemein, M.S., R.D menyebutkan pola ini memungkinan seseorang tetap bisa makan enak!

Mengutip Kompas, ide dari 'two-treat rule' sangatlah sederhana, yaitu jika target kita adalah menurunkan berat badan, kita harus mengkonsumsi makanan sehat. Namun, izinkan diri kita tetap mengkonsumsi makanan favorit dengan dua porsi terkontrol setiap minggunya.

Baca juga: Son Heung Min, BTS dan Song Joong Ki Puncaki Reputasi Brand Akhir Tahun 2022

Ini seperti memberi hari libur pada diet, alias cheating day. Amanda meyakini bahwa cara diet semacam itu cenderung lebih bertahan lama ketimbang diet yang mencoba memangkas seluruh makanan favorit yang berkalori tinggi. "Terdengar tak realistis jika diet ini membuat kita tak pernah lagi makan pizza, cupcake dan makanan kesukaan kita. Ini juga akan membuat kita lebih tertarik menjalaninya," katanya.

Selama kita mengkonsumsi makanan favorit dalam porsi yang terukur dua kali seminggu dan mengkonsumsi makanan sehat pada waktu lainnya, hal itu tak akan memengaruhi hasil diet kita. Misalnya, es krim dalam porsi satu scoop dan sepotong pizza. Meski terdengar sangat sedikit, namun hal itu lebih melegakan daripada tidak mengkonsumsinya sama sekali.

Kunci dari diet ini adalah makanan sehat. Amanda merekomendasikan orang-orang untuk fokus pada makanan berbasis tanaman. Terutama sayur-sayuran rendah kalori dan karbohidrat, biji-bijian utuh dan daging tanpa lemak. "Jika makanan-makanan itu dominan, maka konsumsi dua porsi makanan favorit di luar itu tak akan merusak pola dietnya," kata Amanda.

(fzh)

Komentar
  • HOT !
     DREAMERS.id bersiap untuk menyelenggarakan JPOP VAGANZA 2024 akhir pekan ini! Acara yang disuguhkan untuk komunitas dan pecinta budaya Jepang ini akan berlangsung pada hari Minggu, 17 November di Mangga Dua Square....
  • HOT !
    Airbnb bekerja sama dengan SEVENTEEN untuk memberikan kesempatan istimewa bagi para penggemar merasakan sensasi masuk ke dalam dunia musik mereka. ...
  • HOT !
    Calvin Klein telah mengumumkan NewJeans sebagai Global Ambassador terbarunya. Pada 25 September, merek pakaian Amerika itu memperkenalkan bagian terakhir dari kampanye 24 Fall dengan lima member NewJeans....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : IkaaWulandari
Cast : Reina Lee (OC), EXO, Kim Myung Soo (Infinite), Jonghyun (CNBlue), Heechul (Super Junior), Kpop Idol

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)