home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Cintai Diri Sendiri, Hobi Selfie Ternyata Punya Banyak Manfaat!

Selasa, 03 April 2018 16:00 by fzhchyn | 6685 hits
Cintai Diri Sendiri, Hobi Selfie Ternyata Punya Banyak Manfaat!
Image source: Mnet

DREAMERS.ID - Hampir setiap orang rasanya suka mengabadikan foto sendiri atau selfie dalam berbagai kesempatan. Jika biasanya kegiatan ini sering dikaitkan dengan image narsis, ternyata banyak juga lho manfaat yang didapat dari swafoto.

Peneliti dari University of CaliforniaIrvine (UCI) menemukan bahwa mereka yang sering selfie sambil tersenyum tanpa dipaksa akan merasa lebih bersemangat dan mempunyai citra positif yang lebih tinggi. Selain itu, melansir dari berbagai sumber, berikut adalah beberapa manfaat selfie lainnya.

1. Meningkatkan semangat

Psikolog Jessamy Hibberd mengatakan bahwa komentar positif yang datang dari orang lain terhadap unggahan foto selfie, memberikan motivasi dan dapat meningkatkan semangat seseorang dalam menjalani kegiatan sehari-hari.

2. Menerima diri sendiri

Selfie membuat kamu merasa lebih nyaman dengan diri sendiri. Ketika kamu puas dengan hasil selfie yang sempurna, kamu tidak akan banyak mempedulikan komentar negatif yang muncul dari unggahan photo selfie-mu di dunia maya. Kamu akan lebih merasa bahagia dengan komentar positif yang dihasilkan oleh foto selfie-mu bahkan bisa merasa lebih percaya diri.

Baca juga: Berbahaya, Jangan Berikan Foto Selfie dan KTP Sembarangan

3. Deteksi penyakit

Selfie bisa membantu mendeteksi penyakit tertentu seperti eksim atau anemia. Hal ini juga didukung oleh peneliti dari Universitas Colorado, April Armstrong. Beliau mengungkapkan bahwa selfie dapat membantu mendeteksi perubahan yang terjadi pada kulit.

4. Lebih kreatif

Bagi kamu yang tidak  bisa turun ke jalanan, foto selfie bisa jadi media alternatif untuk menyuarakan aksimu! Contohnya seperti yang dilakukan oleh penyanyi asal Amerika Serikat, Alicia Keys. Ia melakukan kampanye tanpa riasan wajah yang bertujuan untuk mendorong perempuan agar tampil cantik dengan caranya masing-masing hanya dengan mengunggah beberapa selfie wajahnya yang terlihat natural di akun Instagram pribadinya.

Selfie yang sempurna dan memenuhi standar kepuasan pribadi akan mempengaruhi mental dan emosi seseorang. Maka, penting sekali untuk memili smartphone dengan kamera selfie yang bisa membuat kamu tidak hanya terlihat cantik atau tampan tetapi juga natural, seperti Oppo F5.

Smartphone selfie expert terbaru dari Oppo ini mengusung kamera tunggal dengan teknologi selfie terbaru yang disebut A.I. Beauty Recognition Technology yang akan semakin meningkatkan kualitas foto selfie karena diklaim dapat mengenali secara detail jenis dan warna kulit, jenis kelamin dan juga usia dari subjek foto.

(fzh)

Komentar
  • HOT !
     DREAMERS.id bersiap untuk menyelenggarakan JPOP VAGANZA 2024 akhir pekan ini! Acara yang disuguhkan untuk komunitas dan pecinta budaya Jepang ini akan berlangsung pada hari Minggu, 17 November di Mangga Dua Square....
  • HOT !
    Airbnb bekerja sama dengan SEVENTEEN untuk memberikan kesempatan istimewa bagi para penggemar merasakan sensasi masuk ke dalam dunia musik mereka. ...
  • HOT !
    Calvin Klein telah mengumumkan NewJeans sebagai Global Ambassador terbarunya. Pada 25 September, merek pakaian Amerika itu memperkenalkan bagian terakhir dari kampanye 24 Fall dengan lima member NewJeans....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : IkaaWulandari
Cast : Reina Lee (OC), EXO, Kim Myung Soo (Infinite), Jonghyun (CNBlue), Heechul (Super Junior), Kpop Idol

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)