home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Google Siapkan Aplikasi Pesan Serupa iMessage untuk Android

Senin, 12 Februari 2018 11:46 by fzhchyn | 1810 hits
Google Siapkan Aplikasi Pesan Serupa iMessage untuk Android
Image source: Android Central

DREAMERS.ID - Aplikasi pesan iMessage yang ada pada perangkat iOS merupakan salah satu fitur yang membuat pengguna Apple ogah pindah ke Android. Google sendiri memang memiliki banyak aplikasi pesan instan, namun tak ada satu pun yang dianggap dapat menyaingi iMessage.

Melansir CNN, Google saat ini dikabarkan tengah mengembangkan aplikasi serupa iMessage. Android Police menemukan kode dalam aplikasi terbaru Android Message yang biasanya digunakan untuk mengirim SMS. Terdapat dua referensi dari fitur tersebut.

Fitur pertama, pengguna bisa segera mengirim pesan teks dari komputer. Seperti yang bisa dilakukan dengan Allo dan WhatsApp. Pengguna akan bisa membuka halaman situs, memindai kode QR, dan terhubung ke telepon dengan cara yang lebih mudah untuk mengirim teks.

Baca juga: Bocorkan Data Pengguna, Facebook dan Netflix Didenda 82,5 Miliar Oleh Korea Selatan

Android Police juga menemukan kode yang mengindikasikan beberapa browser dan beberapa komputer mungkin juga didukung aplikasi ini. Perlu diketahui, iMessage memang tidak hanya bekerja di iPad atau iPhone saja. Aplikasi tersebut juga mendukung Mac sehingga pengguna iOS bisa mengirim SMS dari PC.

Sementara Android Message merupakan aplikasi teks RCS, singkatan dari Rich Communication Services. Artinya mendukung transfer dokumen seperti foto, status pengetikan pesan (pengguna dapat melihat apakah orang lain sedang mengetik), serta membaca receipt. Layanan tersebut akan bisa dinikmati jika pengguna terhubung baik dengan wifi atau paket data. Pengguna hanya perlu memiliki nomor telepon lawan bicara untuk bisa mengirim pesan tanpa pulsa SMS.

Sementara itu, Google Message akan menjawab kesenjangan antara pengguna Android yang harus menggunakan aplikasi pihak ketiga selama ini. Aplikasi Android Message selama ini kurang menarik meski sudah mendukung MMS. Tapi belum ada jaminan bahwa perusahaan teknologi raksasa asal Mountain View itu benar-benar akan mengeksekusi rencana ini.

(fzh)

Komentar
  • HOT !
     DREAMERS.id bersiap untuk menyelenggarakan JPOP VAGANZA 2024 akhir pekan ini! Acara yang disuguhkan untuk komunitas dan pecinta budaya Jepang ini akan berlangsung pada hari Minggu, 17 November di Mangga Dua Square....
  • HOT !
    Airbnb bekerja sama dengan SEVENTEEN untuk memberikan kesempatan istimewa bagi para penggemar merasakan sensasi masuk ke dalam dunia musik mereka. ...
  • HOT !
    Calvin Klein telah mengumumkan NewJeans sebagai Global Ambassador terbarunya. Pada 25 September, merek pakaian Amerika itu memperkenalkan bagian terakhir dari kampanye 24 Fall dengan lima member NewJeans....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : IkaaWulandari
Cast : Reina Lee (OC), EXO, Kim Myung Soo (Infinite), Jonghyun (CNBlue), Heechul (Super Junior), Kpop Idol

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)