DREAMERS.ID - Banyak cara yang dilakukan pria untuk melamar wanita pujaannya. Hal tersebut menjadi impian bagi wanita manapun untuk suatu hari nanti bisa dilamar oleh kekasih hati dengan cara apa saja. Seperti saat sedang makan malam romantis, diberikan kejutan, bahkan dengan cara yang sederhana dan unik.
Seperti cara melamar yang dilakukan oleh Pangeran Harry kepada kekasihnya, Meghan Markle. Keduanya resmi mengumumkan pertunangan mereka pada Senin, 27 November 2017 lalu. Pangeran Harry dan Meghan pun tak segan untuk berbagi cerita seperti apa proses pertunangan tersebut.
image source: US Weekly
Melansir DailyMail, Meghan Markle dilamar saat mereka sedang menghabiskan waktu berdua sembari memanggang ayam. Tentu ayam panggang yang dibuat Harry bukanlah ayam panggang biasa. Harry meniru resep ayam panggang dari koki ternama Inggris, Ina Garten. Ina Garten mengaku terkejut saat tahu cucu Ratu Elizabeth ini menggunakan resep ayam panggangnya untuk melamar sang kekasih.
Melalui akun twitternya Ina Garten mengucapkan selamat kepada pangeran Harry dan Meghan, "Selamat kepada Pangeran Harry dan Meghan! Aku selalu tahu ayam panggang memiliki kekuatan sihir !! Saya sangat senang untuk kalian berdua!"
image source: People.com
Baca juga: Jangan Asal Manis, Perhatikan Jenis Makanan Ini Untuk Menu Buka Puasa
Nah, bagi kalian yang ingin mencoba membuat ayam panggang saat lamaran Pangeran Harry dan Meghan Markle dengan resep dari Koki Ina Garten, yuk coba resep dan ikuti langkah-langkah membuatnya yang dilansir dari food network.Bahan:
1 ekor ayam utuh
Garam kosher
Lada hitam tumbuk
1 gengam besar daun thyme segar, 20 buah batangnya
1 buah lemon dibelah dua
1 bonggol bawang putih dibelah dua
2 sdm mentega didilelehkan
1 buah bawang bombai diiris tebal
4 buah wortel dipotong seukuran 2 inchi
1 buah fennel dipotong-potong
Minyak zaitun
Cara Membuat:
1. Panaskan oven dengan suhu 218 derajat celcius.
2. Bersihkan isi perut ayam. Bersihkan bagian luar dan dalam.
3. Taburkan garam dan lada hitam ke bagian dalam ayam
4. Masukkan thyme, lemon, dan bawang putih ke bagian dalam tubuh ayam.
5. Oleskan mentega yang sudah dilelehkan ke seluruh bagian ayam, taburkan lagi garam dan lada.
6. Masukkan bawang, wortel, dan fennel ke dalam wadah pemanggang.
7. Tambahkan garam, lada, batang thyme, dan minyak zaitun, kemudian letakkan merata ke seluruh bagian wadah lalu letakkan ayam di atasnya.
8. Panggang ayam selama 1,5 jam atau sampai jus ayamnya berwarna jernih saat dipotong antara bagian kaki dan paha.
9. Pindahkan ayam dan sayuran ke dalam wadah kemudian lapisi dengan alumunium foil selama 20 menit.
10. Buka bungkus alumunium dan potong-potong ayamnya, sajikan bersama sayuran panggang.
Selamat mencoba, Dreamers!
(rmh)