DREAMERS.ID - Perkembangan teknologi memang sangat membantu kehidupan manusia sehari-hari. Berkat adanya teknologi, segala aspek kehidupan seolah dibuat menjadi lebih praktis. Bahkan, karena kecanggihan teknologi tersebut sebuah restoran cepat saji, KFC kini menyuguhkan cara membayar kepada konsumennya.
Selama ini, jika kita membayar makanan di restoran cepat saji dengan menggunakan uang ataupun kartu gesek, maka sebuah inovasi dikeluarkan oleh KFC China dengan mengeluarkan cara ‘Pay with Smile’. Sesuai namanya, gerai KFC di Hangzhou, China ini memakai sistem pengenalan wajah untuk jadi metode pembayaran terbarunya.
Konsep pembayaran unik ini merupakan bagian dari proyek Yum China Holdings Inc yang berfokus menarik minat pelanggan muda. Presiden Yum China, Joey Wat menargetkan pelanggan muda yang melek teknologi sekaligus memuaskan mereka yang menyukai rasa dan inovasi baru.
Baca juga: Heboh Burger King Minta Pelanggan Beli Makanan di McD Hingga Warteg
"Dikombinasikan dengan kamera 3D dan algoritma deteksi kehidupan, ‘Smile to Pay’ bisa mencegah seseorang menyalahgunakan foto atau video orang lain dan memastikan keamanan akun," ujar Jidong Chen dari Ants Financial.Melansir Reuters, pelanggan cukup memindai wajah mereka di kios pemesanan yang ada. Mereka juga harus memasukkan nomor telepon untuk mencegah pencurangan sistem. Meski memanfaatkan teknologi canggih untuk cara membayarnya, namun untuk menunya gerai ini tetap memanfaatkan bahan-bahan segar lalu meraciknya sesuai pesanan seperti salad, panini, ayam panggang, jus segar dan gourmet coffee.
(nnd)