DREAMERS.ID - Menomersatukan perawatan kulit demi kecantikan serta kesehatan wajah membuat para wanita rela mengeluarkan kocek berlebih untuk sederet produk skincare berjargon fantastis. Merawat kulit wajah termasuk sangat penting sebab hal tersebut mempengaruhi penampilan seseorang secara keseluruhan. Setuju?
Namun, terdapat banyak faktor baik internal maupun eksternal yang bisa mengubah kulit menjadi kusam bahkan rentan mengalami penuaan dini. Memakai pembersih wajah, pelembab, hingga toner sudah menjadi 'makanan' sehari-hari, tapi alangkah lebih baik untuk menambahkan produk pendukung dalam rangkaian perawatan kulit seperti masker.
Baca juga: Viral Masker Hidung Kosk dari Korea, Ini Komentar Ahli
Kini, masker wajah telah hadir dalam berbagai bentuk seperti cream maupun lembaran atau yang akrab disebut sheet mask. Tapi banyak dari kita yang masih belum paham akan perbedaan antara keduanya. Kalau hanya boleh memilih satu, manakah yang cenderung kamu gunakan?(ysm/Hijabkeren.com)