home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Simak 3 Cara Dasar Menyayangi Kulit Agar Tetap Cantik dan Sehat

Rabu, 17 Mei 2017 11:50 by fzhchyn | 4078 hits
Simak 3 Cara Dasar Menyayangi Kulit Agar Tetap Cantik dan Sehat
Image source: trangdahieuqua.com

DREAMERS.ID - Tak ada cara yang lebih efektif dan mudah dari ‘back to basic’ atau kembali ke dasar. Segala sesuatu yang dasarnya sudah baik, pasti akan menghasilkan sesuatu yang baik pula bahkan dalam jangka panjang. Hal seperti ini juga berlaku pada kecantikan dan kesehatan kulit.

Bagian tubuh terluar ini memang kerap mengalami masalah yang disebabkan oleh banyak hal, khususnya kulit wajah. Sehingga perawatan seperti menggunakan cleansing, toning, dan pelembab pun kerap dilakukan.

Sebenarnya ada beberapa perilaku dasar yang bisa mencegah masalah kulit terjadi. Berikut adalah beberapa diantaranya yang harus dijadikan kebiasaan.

1. Higienis

Tak hanya higienis dengan membersihkan kulit secara teratur, tapi kamu juga harus memperhatikan kebersihan tempat penyimpanan dan alat makeup untuk mencegah tumbuhnya bakteri. Perlu diingat juga untuk tidak menyimpannya di tempat yang panas.

Sementara saat membersihkan muka atau mengaplikasikan makeup, sebaiknya hindari menggunakan tangan dan jari secara langsung. Gunakan alat bantu seperti kuas, tisu, atau kapas karena kita tidak mengetahui bakteri apa yang bersarang di jari dan kuku.

Hindari memakai kain untuk membersihkan muka, tapi gunakan spons dari plastik karena bakteri tidak akan tumbuh pada plastik. Perilaku meminjam sisir, sikat gigi, ataupun sikat rambut milik orang lain juga sebaiknya dihindari.

Baca juga: Latihan Fisik Para Artis Korea yang Bisa Kamu Tiru untuk Tetap Bugar

Gunakan pengulas bedak (puff) yang lembut. Usahakan agar pakaian selalu bersih, sebab jerawat juga mudah tumbuh pada dada, punggung, dan leher. Jerawat yang tumbuh di bagian tubuh lain, hendaknya diperlakukan sama. Rambut dirawat agar terhindar dari ketombe dan jauhkan dari tempat yang terinfeksi karena rambut banyak mengandung debu.

Jangan menggaruk kulit karena akan memperlemah daya tahan. Jangan pula memencet atau menusuk jerawat sembarangan karena bisa memperburuk infeksi atau keadaan pori-pori. Infeksi yang parah dapat meninggalkan bekas yang tak bisa dihilangkan.

2. Makanan

Ini yang kerap diabaikan oleh kebanyakan orang. Memilih asupan makanan yang seimbang demi kesehatan kulit itu sangat penting. Hindari terlalu banyak mengkonsumsi makanan yang menimbulkan masalah kulit, terutama yang banyak mengandung lemak dan terlalu gurih, serta minuman beralkohol. Perbanyaklah makan sayuran, buah-buahan, daging panggang, dan ikan tanpa bumbu yang berlebihan.

3. Jangan stres dan istirahat cukup

Menjauhkan diri dari stres adalah usaha lain dalam menyayangi kulit sehingga terhindar dari berbagai masalah seperti jerawat. Selain itu, usahakan juga untuk menjaga keseimbangan antara rekreasi, bekerja, dan istirahat.

(fzh)

Komentar
  • HOT !
     DREAMERS.id bersiap untuk menyelenggarakan JPOP VAGANZA 2024 akhir pekan ini! Acara yang disuguhkan untuk komunitas dan pecinta budaya Jepang ini akan berlangsung pada hari Minggu, 17 November di Mangga Dua Square....
  • HOT !
    Airbnb bekerja sama dengan SEVENTEEN untuk memberikan kesempatan istimewa bagi para penggemar merasakan sensasi masuk ke dalam dunia musik mereka. ...
  • HOT !
    Calvin Klein telah mengumumkan NewJeans sebagai Global Ambassador terbarunya. Pada 25 September, merek pakaian Amerika itu memperkenalkan bagian terakhir dari kampanye 24 Fall dengan lima member NewJeans....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : IkaaWulandari
Cast : Reina Lee (OC), EXO, Kim Myung Soo (Infinite), Jonghyun (CNBlue), Heechul (Super Junior), Kpop Idol

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)