home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Suka Gunakan Laptop di Tempat Tidur? Hati-hati Efek Buruknya Bagi Kesehatan

Senin, 10 Oktober 2016 10:00 by fzhchyn | 2223 hits
Suka Gunakan Laptop di Tempat Tidur? Hati-hati Efek Buruknya Bagi Kesehatan
Image source: welovedates

DREAMERS.ID - Menggunakan laptop sambil tengkurap di atas tempat tidur memang menjadi salah satu posisi yang digemari banyak orang. Tapi sebuah penelitian baru menunjukkan bahwa menggunakan laptop atau tablet di tempat tidur seperti menonton film dapat berakibat buruk bagi kesehatan lho.

Dilansir dari Daily Mail, hampir sebagian dari warga Inggris mengaku menggunakan perangkat tersebut sebelum tidur. Namun British Chiropractic Association (BCA) mengatakan bahwa orang-orang cenderung lupa akan postur mereka, seperti membungkuk saat melihat layar sehingga menyebabkan nyeri pada punggung dan leher.

Tiga dari lima orang juga menonton televisi di tempat tidur dan empat dari lima diantaranya menghabiskan waktu sampai empat jam. Tapi BCA sering memperingatkan waktu menonton televisi ini adalah pada posisi tubuh yang tidak nyaman.

Sebaliknya, BCA menyarankan untuk membuat kamar tidur menjadi zona yang bebas teknologi untuk meningkatkan kualitas tidur dan postur tubuh yang lebih baik. Seorang chiropractor BCA bernama Tim Hutchful mengatakan, “Teknologi sudah menjadi bagian dari kehidupan tapi jika sudah waktunya tidur, itu dapat memiliki sisi negatif pada gaya hidup dan tubuh.”

Baca juga: LG Luncurkan Laptop Edisi Terbatas NewJeans Seharga Rp 32 Juta

“Para peneliti kami menunjukkan 48% orang-orang tidak dapat tidur karena punggung dan leher yang sakit tapi teknologi dapat menjadi masalah sebenarnya. Banyak dari pasien saya yang tidak dapat tidur akan beralih ke laptop atau ponsel untuk mereka tertidur, misalnya menonton film. Tapi kenyataannya hal ini justru mencegah mereka untuk tertidur.”

“Cahaya yang dipancarkan oleh layar merangsang otak dan membuat kita merasa lebih terjaga. Ketika orang menggunakan teknologi di tempat tidur, seringnya mereka tidak memperhatikan postur tubuh yang dapat menyebabkan rasa sakit dan membuat mereka terjaga,” tambahnya.

(fzh)

Komentar
  • HOT !
     DREAMERS.id bersiap untuk menyelenggarakan JPOP VAGANZA 2024 akhir pekan ini! Acara yang disuguhkan untuk komunitas dan pecinta budaya Jepang ini akan berlangsung pada hari Minggu, 17 November di Mangga Dua Square....
  • HOT !
    Airbnb bekerja sama dengan SEVENTEEN untuk memberikan kesempatan istimewa bagi para penggemar merasakan sensasi masuk ke dalam dunia musik mereka. ...
  • HOT !
    Calvin Klein telah mengumumkan NewJeans sebagai Global Ambassador terbarunya. Pada 25 September, merek pakaian Amerika itu memperkenalkan bagian terakhir dari kampanye 24 Fall dengan lima member NewJeans....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : IkaaWulandari
Cast : Reina Lee (OC), EXO, Kim Myung Soo (Infinite), Jonghyun (CNBlue), Heechul (Super Junior), Kpop Idol

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)