Mungkin hanya di Kepulauan Riau jika sanak saudara yang pulang ke kampung halaman akan diarak keliling kampung sebagai salah satu ritual penyambutan. Khususnya bagi warga Kampar, tradisi ini dijaga sejak ratusan tahun lalu.
Jika keluarga mereka datang, akan ada tabuhan rebana untuk mengiringi perjalanan menuju masjid. Tidak hanya itu, karena pada malam harinya, mereka diwajibkan ikut pengajian dan lomba baca Al-Quran. Seru sekali ya, Dreamers. ^^