DREAMERS.ID - Sudah menjadi makanan pokok orang Indonesia, mengkonsumsi nasi tentu menjadi kebutuhan sehari-hari untuk energi tubuh. Namun ada kabar yang beredar jika terlalu banyak mengkonsumsi nasi putih justru membuat tubuh lemas.
Ungkapan orang Indonesia yang menyebut “belum kenyang kalau belum makan nasi” selalu menjadi alasan mengapa orang cenderung makan lebih banyak nasi untuk memberikan suntikan energi karena dianggap tinggi kandungan karbohidratnya.
Namun faktanya, terlalu banyak makan nasi tidak secara serta merta dapat membuat tubuh bertenaga, tapi justru merasa lemas, seperti dilansir dari laman Daily Mail.
"Nasi merupakan makanan berglikemiks tinggi. Ketika masuk ke dalam tubuh, nasi akan meningkatkan aliran darah dan memberikan kenaikan gula darah yang cepat. Ketika gula darah turun, maka kemudian tubuh akan merasa mudah lelah, lemas, dan suasana hati yang menurun," terang Dr Marilyn Glenville, seorang ahli nutrisi dan penulis The Natural Health Bible for Women.
Baca juga: Viral Menanak Nasi Dengan Ayam Goreng A La Jepang, Ini Resep Mudahnya!
"Sebaliknya jika seseorang mengonsumsi makanan dengan glikemiks yang rendah, maka pelepasan gula darah juga melambat sehingga membuat energi dan gula darah dalam tubuh stabil. Kita pun bisa terhindar dari kelelahan,” lanjutnya.Selain nasi, makanan yang mengandung karbohidrat tinggi seperti pasta, roti, dan mie juga mampu membuat tubuh mudah lemas jika dikonsumsi terlalu banyak. Oleh karena itu, mengkonsumsi nasi harus diimbangi dengan sayuran atau makanan berserat lainnya. Sebab makanan tinggi serat mampu mengontrol kenaikan gula darah dengan baik sehingga tubuh tidak akan mudah lemas.
(fzh)