home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Dibuat Dengan Cara Spesial, Telur Rebus Ini Berwarna Hitam

Kamis, 07 April 2016 23:00 by dodo07 | 2856 hits
Dibuat Dengan Cara Spesial, Telur Rebus Ini Berwarna Hitam
Image source: pinterest

DREAMERS.ID - Tentu kita penyantap telur rebus, bukan? Biasanya saat telur dikeluarkan dari panci setelah direbus, warna cangkangnya akan berubah menjadi kecoklatan. Namun pernahkan kalian melihat telur rebus berwarna hitam? Terdengar aneh memang, namun makanan ini merupakan makanan tradisional dari Jepang.

Melansir laman Odditycentral, telur rebus hitam yang diberi nama kuro tamago ini sudah menjadi salah satu makanan yang sudah akrab bagi masyarakat negeri sakura. Sedikit berbeda dari telur rebus kebanyakan, kuro tamago merupakan telur yang direbus dengan cara spesial.


Image source: odditycentral

Walaupun menggunakan cara spesial dalam proses memasaknya, sebenarnya kuro tamago hanyalah telur ayam biasa. Warna hitamnya dari telur ini karena cara merebusnya yang tidak biasa, yakni dengan merebus langsung di danau belerang yang mendidih. Air belerang tersebut bereaksi dengan kulit telur dan memberinya warna legam.

Tidak hanya berwarna hitam, telur rebus unik ini juga punya aroma dan sedikit rasa belerang. Selain itu, Kuro tamago ini hanya bisa ditemukan di Owakudani, Hakone, Jepang. Dan karena bentuk serta rasanya yang unik, banyak dari masyarakat lokal yang menyebut bahwa telur ini mistik.


Image source: pinterest/odditycentral

Baca juga: Resep Tahu Telur Keju Ala Yoo Yeon Seok untuk Sarapan Praktis

Alasan lain yang membuat ratusan turis mencari kuro tamago adalah karena khasiatnya. Mengonsumsi telur rebus ini dipercaya bisa membuat panjang umur selama 7 tahun. Oleh karena itu, penduduk setempat biasanya menyediakan kuro tamago di sebuah kuali besar yang diletakkan di dekat danau.

Jika ingin memakan langsung telur ini di Owakudani, pengunjung harus mendaki jalur yang lumayan terjal. Jalur yang lebih landai juga tersedia dengan memutari danau. Namun jika sudah sampai atas pengunjung juga akan disuguhi pemandangan Gunung Fuji yang spektakuler. Soal harga telur ini termasuk mahal. Sekantung kuro tamago yang berisi lima butir dibanderol seharga 500 yen, atau sekitar 57.000 rupiah.

(nnd)

Komentar
  • HOT !
     DREAMERS.id bersiap untuk menyelenggarakan JPOP VAGANZA 2024 akhir pekan ini! Acara yang disuguhkan untuk komunitas dan pecinta budaya Jepang ini akan berlangsung pada hari Minggu, 17 November di Mangga Dua Square....
  • HOT !
    Airbnb bekerja sama dengan SEVENTEEN untuk memberikan kesempatan istimewa bagi para penggemar merasakan sensasi masuk ke dalam dunia musik mereka. ...
  • HOT !
    Calvin Klein telah mengumumkan NewJeans sebagai Global Ambassador terbarunya. Pada 25 September, merek pakaian Amerika itu memperkenalkan bagian terakhir dari kampanye 24 Fall dengan lima member NewJeans....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : IkaaWulandari
Cast : Reina Lee (OC), EXO, Kim Myung Soo (Infinite), Jonghyun (CNBlue), Heechul (Super Junior), Kpop Idol

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)