DREAMERS.ID - Salah satu bisnis startup yang sedang naik daun, Go-Jek, dilaporkan sedang berencana memperluas layanannya dengan menyediakan moda transportasi roda empat alias mobil. Layanan tersebut dikabarkan akan dinamai sebagai Go-Car.
Seperti yang diketahui, pada awalnya Go-Jek hanya memiliki layanan transportasi roda dua atau ojek motor. Baru setelah itu berkembang dengan layanan lainnya seperti jasa pijat, perawatan tubuh, pesan makanan, sampai berbelanja.
Seakan tak ingin berhenti sampai di situ, Go-Jek dikabarkan tengah menyiapkan sistem yang sama dengan yang dipakai oleh startup sejenis yang sudah lebih dulu memberikan layanan transportasi mobil, yaitu Grab.
"(Go-Jek) menanyakan syarat bagaiamana prosedur untuk membuat Go-Car, mereka berencana bekerja sama dengan perusahaan taksi, saya bilang silahkan saja," kata Kepala Dinas Perhubungan dan Transportasi DKI Jakarta Andri Yansyah sehari setelah bertemu dengan CEO Go-Jek, Nadiem Makarim, mengutip Kompas.
Baca juga: Permudah Pemesanan, Gojek Kenalkan 3 Layanan Baru di Aplikasi
Menurut Andri, Go-Jek hanya perlu membicarakan rencananya itu dengan perusahaan taksi dan Organda untuk berdiskusi soal tarif. "Kami akan mempelajari hasil studinya dan memberi izin saat semuanya beres," kata Andri.Dikatakan oleh Andri, Go-Jek tidak perlu lagi membuat badan hukum atau mengurus izin baru, sebab operator-operator taksi yang akan diajak bekerja sama telah memilikinya.
(fzh)