home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Inovasi Baru Cara Nikmati Kopi Lewat Sebuah Gelang

Selasa, 08 Maret 2016 20:00 by dodo07 | 2842 hits
Inovasi Baru Cara Nikmati Kopi Lewat Sebuah Gelang
Image source: arabianbusi

DREAMERS.ID - Tidak sedikit orang yang gemar meminum kopi. Minuman yang menurut sebagian orang dapat memacu energi dan merubah mood ini cukup banyak dinikmati sebagai teman bekerja. Bila sedang ‘ribet’ membuat kopi, saat ini sudah banyak dijual kopi kemasan di pasaran atau bisa juga dibeli di coffee shop.

Namun, ada sebuah tren baru untuk mengonsumsi kopi. Kita cukup mengenakan sebuah gelang khusus dan sudah dapat merasakan kafein di dalam tubuh. Gelang yang diberi nama Joule ini diklaim bisa melepaskan kafein ke aliran darah manusia, seperti yang dilansir dari laman arabianbusiness.


Image source: topratedviral

Dengan munculnya inovasi ini, kita tidak perlu lagi meminum kopi dari sebuah gelas hanya untuk menikmati kafeinnya. Gelang ini akan melepas kafein ke jaringan darah melalui kulit. Gelang Joule diciptakan oleh dua orang ahli saraf dan kesehatan, Adam Paulin dan Alex Kryuk.

Dengan mengambil nama satuan nama dari satuan energi, gelang Joule ini dapat menyimpan kafein yang dapat diisi ulang. Daya tampung dari gelang ini mampu bertahan sampai empat jam.


Image source: arabianbusiness

Baca juga: Tips Aman Minum Kopi Saat Menjalani Puasa

Selain bermanfaat, gelang ini pun dapat menambah kesan modis karena desainnya yang cukup stylish. Kehadiran Joule juga dianggap sebagai upaya dari dampak negatif meminum kopi terlalu banyak yang dapat menyebabkan noda pada gigi.

Walaupun demikian, gelang ini bukan menjadi pengganti kebiasaan kopi. Namun lebih sebagai substitusi bagi para penikmat kopi ketika minuman ini tak tersedia. Gelang Joule ini akan mulai diluncurkan ke pasaran pada Juli 2016. Untuk per buahnya, gelang ini dijual dengan harga $29 atau sekitar 380.600 rupiah.

(nnd)

Komentar
  • HOT !
     DREAMERS.id bersiap untuk menyelenggarakan JPOP VAGANZA 2024 akhir pekan ini! Acara yang disuguhkan untuk komunitas dan pecinta budaya Jepang ini akan berlangsung pada hari Minggu, 17 November di Mangga Dua Square....
  • HOT !
    Airbnb bekerja sama dengan SEVENTEEN untuk memberikan kesempatan istimewa bagi para penggemar merasakan sensasi masuk ke dalam dunia musik mereka. ...
  • HOT !
    Calvin Klein telah mengumumkan NewJeans sebagai Global Ambassador terbarunya. Pada 25 September, merek pakaian Amerika itu memperkenalkan bagian terakhir dari kampanye 24 Fall dengan lima member NewJeans....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : IkaaWulandari
Cast : Reina Lee (OC), EXO, Kim Myung Soo (Infinite), Jonghyun (CNBlue), Heechul (Super Junior), Kpop Idol

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)