home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Selain Enak, Beberapa Jus Ini Juga Bagus Untuk Kulit

Minggu, 31 Januari 2016 13:20 by dodo07 | 2449 hits
Selain Enak, Beberapa Jus Ini Juga Bagus Untuk Kulit
Image source: jussehat.we

DREAMERS.ID - Seperti yang sudah kita ketahui bahwa buah mengandung banyak manfaat bagi tubuh. Selain ada vitamin, buah juga mengandung mineral yang memang dibutuhkan tubuh setiap harinya. Selain mengonsumsi buah dengan cara dimakan langsung, buah juga dapat disajikan dengan cara lain, misalnya dijus.

Mengonsumsi jus sangat baik dilakukan setiap hari, karena selain memenuhi kebutuhan serat, jus juga memberikan manfaat kepada kita. Salah satu manfaat dari mengonsumsi jus dapat membuat kulit kita menjadi indah dan terlihat fresh. Dilansir dari boldsky, inilah beberapa jus yang bermanfaat untuk membuat kulit menjadi sehat dan fresh.

Jus Wortel

Jus yang terkenal dengan manfaatnya untuk mata ini ternyata mempunyai manfaat yang baik juga untuk kulit. Kandungan dari jus wortel dapat membuat kulit menjadi bercahaya dan membuat kulit terlihat lebih muda.

Jus Delima

Buah delima memang terkenal bagus untuk kulit. Kandungan dari buah delima dapat membuat kulit menjadi bersih, mengurangi masalah pada kulit, serta melembabkan kulit.

Jus Anggur

Walaupun termasuk jus yang jarang dibuat, ternyata jus anggur mempunyai manfaat yang sangat dicari oleh kebanyakan wanita. Jus anggur ternyata dapat menghilangkan jerawat, membuat wajah terlihat merona natural, serta membuat wajah menjadi fresh.

Jus Ceri

Baca juga: Sajikan 5 Jus Buah Berikut Untuk Meningkatkan Imunitas Hadapi Virus Corona

Buah yang sering dijadikan penghias minuman atau kue tar ini ternyata selain cocok penghias ternyata dapat membawa manfaat yang baik untuk kulit. Jus ini dapat membuat kulit lebih berseri karena jus ceri dapat menghilangkan racun-racun di kulit.

Jus Tomat

Sudah bukan rahasia lagi tentang manfaat jus tomat untuk kulit. Selain bagus digunakan sebagai masker, tomat bagus untuk dikonsumsi karena tomat dapat menghilangkan radikal bebas di tubuh, menyusutkan pori-pori, mencegah sekresi minyak berlebih di kulit, serta membuat kulit menjadi berseri.

Jus Timun

Selain tomat, timun juga dikenal mempunyai manfaat yang baik untuk kulit. Manfaat dari jus timun adalah menghilangkan racun dari tubuh, menghilangkan pigmentasi dan tanda di kulit, serta membuat kulit terlihat lebih bercahaya dan sempurna.

Jus Jeruk

Buah jeruk memang seperti yang kita tahu mengandung cukup banyak vitamin C. Vitamin C inilah yang membawa manfaat yang baik untuk kulit seperti memperbaiki kulit yang rusak karena paparan sinar matahari, membentuk kolagen kulit, dan mencegah kulit keriput serta tanda-tanda penuaan lainnya.

(nnd)

Komentar
  • HOT !
     DREAMERS.id bersiap untuk menyelenggarakan JPOP VAGANZA 2024 akhir pekan ini! Acara yang disuguhkan untuk komunitas dan pecinta budaya Jepang ini akan berlangsung pada hari Minggu, 17 November di Mangga Dua Square....
  • HOT !
    Airbnb bekerja sama dengan SEVENTEEN untuk memberikan kesempatan istimewa bagi para penggemar merasakan sensasi masuk ke dalam dunia musik mereka. ...
  • HOT !
    Calvin Klein telah mengumumkan NewJeans sebagai Global Ambassador terbarunya. Pada 25 September, merek pakaian Amerika itu memperkenalkan bagian terakhir dari kampanye 24 Fall dengan lima member NewJeans....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : IkaaWulandari
Cast : Reina Lee (OC), EXO, Kim Myung Soo (Infinite), Jonghyun (CNBlue), Heechul (Super Junior), Kpop Idol

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)