home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Kota Wajib Dikunjungi 2016: Januari, Karnaval Heboh di Venesia

Senin, 25 Januari 2016 19:00 by reinasoebisono | 2715 hits
Kota Wajib Dikunjungi 2016: Januari, Karnaval Heboh di Venesia
Image source: Dreamers.id

DREAMERS.ID - Bulan Januari akan segera berakhir sebagai pembuka tahun 2016. Tapi jangan sedih, karena setiap bulannya, Dreamers.id akan memberikan referensi liburan yang pas untuk kamu kunjungi setiap bulannya, tentu saja dengan aktivitas dan event musiman yang menarik.

Masih ada waktu untuk terbang ke Venesia (Venice), Italia untuk menikmati karnaval terheboh di dunia. Karnaval besar ini akan dimulai pada minggu ini dan diselenggarakan hingga tanggal 9 Februari.



Para pengunjung berdandan ala Karnaval (Telegraph)

Sejak akhir tahun lalu, situs-situs perjalanan telah mengingatkan travelers untuk tidak melewatkan festival yang satu ini, mengapa? Karena selain meriah, Festival Venesia adalah suatu tantangan tersendiri untuk pemburu meriahnya karnaval.

Sangat sulit untuk bisa menikmati karnaval ini, karena biasanya seluruh hotel dan penginapan di Venesia sudah tak tersedia karena antusias travelers domestik dan mancanegara. Namun melansir laman Telegraph, tahun ini masih agak lengang karena Hari Shrove Tueasday atau Hari Pancakes jatuh lebih awal. Sehingga banyak pengunjung yang datang di hari-hari akhir karnaval Venesia sekalian merayakan Shrove Tuesday.



Topeng khas Festival Venesia yang memiliki arti di setiap jenisnya (theworldfestival.net)

Wisatawan akan ‘dihajar’ serangkaian acara meriah sepanjang Festival. Yang paling ditunggu adalah Grand Ball. Semacam pesta dansa menggunakan topeng di mana pengunjung akan berdandan seheboh mungkin dan berpesta sepanjang malam.

Ikon dari Festival ini adalah topeng putih dengan aksesoris dan bulu warna-warni yang menghiasinya. Ditambah dengan kostum khas karnaval, sepanjang jalan dan kanal sungai Venesia akan meriah dengan para pengunjung.


Pemenang kostum terbaik yang diterbangkan dari menara bel Saint Mark (theworldfestival.net)

Total akan ada 50 acara yang digelar bersamaan dengan festival kostum ala zaman victorian abad 13 dulu. Yang paling menarik adalah, akan dipilih seorang pemenang Kostum Terbaik yang akan turun (atau terbang?) menggunakan tali dari menara bel Saint Mark sambil menebarkan mawar ke orang-orang di bawahnya, seru!

(rei)

Komentar
  • HOT !
     DREAMERS.id bersiap untuk menyelenggarakan JPOP VAGANZA 2024 akhir pekan ini! Acara yang disuguhkan untuk komunitas dan pecinta budaya Jepang ini akan berlangsung pada hari Minggu, 17 November di Mangga Dua Square....
  • HOT !
    Airbnb bekerja sama dengan SEVENTEEN untuk memberikan kesempatan istimewa bagi para penggemar merasakan sensasi masuk ke dalam dunia musik mereka. ...
  • HOT !
    Calvin Klein telah mengumumkan NewJeans sebagai Global Ambassador terbarunya. Pada 25 September, merek pakaian Amerika itu memperkenalkan bagian terakhir dari kampanye 24 Fall dengan lima member NewJeans....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : IkaaWulandari
Cast : Reina Lee (OC), EXO, Kim Myung Soo (Infinite), Jonghyun (CNBlue), Heechul (Super Junior), Kpop Idol

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)