Seperti namanya, Snapchat ini adalah aplikasi chatting yang digunakan secara singkat. Baik pengirim maupun penerima pesan hanya bisa melihat isi pesan yang dikirim satu kali saja, lalu setelahnya akan hilang. Tak cuma pesan tertulis, Snapchat juga memungkinkan penggunanya untuk mengirim pesan dalam format video dan foto.
Durasi untuk mengirim video atau postingan dalam format video di Snapchat bisa dilakukan selama 10 detik. Berawal dari remaja di Amerika Serikat, aplikasi ini kini jadi salah satu aplikasi berbagi yang cukup populer di Indonesia selama tahun 2015.