Mau sehat dengan berolahraga tapi nggak punya uang untuk pergi ke Gym? Nggak usah pusing, Dreamers. Yuk, ikuti tips olahraga praktis dan murah di bawah ini yang dijamin nggak kalah sehatnya dengen nge-gym^^
1. Bersihkan rumah atau kamar minimal selama setengah jam tiap harinya. Hal ini akan membuat tangan dan kaki kita aktif bergerak. Selain bermanfaat, kegiatan ini juga bisa menyehatkan kan^^
2. Jika punya waktu luang, coba berjalan-jalan bersama keluarga, anjing, kesayangan, atau teman di sekitar kompleks rumah atau taman. Selain menyehatkan, kegiatan ini juga bisa menambah teman.
3. Jika kita pergi ke sekolah atau kampus menggunakan angkutan umum, maka turunlah satu blok atau satu halte sebelum tempat tujuan. Lanjutkan perjalanan dengan berjalan kaki.
4.Jika kampu, sekolah, atau kantor kita dilengkapi dengan fasilitas lift, maka kita bisa memilih tangga biasa.Demikian juga saat kita pergi ke mall atau bank, tak ada salahnya untuk menggunakan tangga dibanding eskalator.
Baca juga: Olahraga Ringan Jadi 'Obat' Anti Depresi Selama di Rumah Aja
Selamat berolahraga, Dreamers^^