DREAMERS.ID - Terbangun dari tidur malam yang singkat memang membuat tubuh terasa kurang fit dan lemas. Dan biasanya, kita cenderung akan membalas dendam dengan cara tidur berlebihan di hari berikutnya, apalagi jika bertepatan dengan akhir pekan atau hari libur.
Tapi alih-alih badan menjadi segar, setelah tidur dalm waktu yang lama untuk “membalas dendam” tadi, tubuh justru terasa lebih lelah. Meskipun tidur berlebihan tidak menimbulkan risiko kesehatan yang serius, tapi biasanya memiliki kebiasaan tidur berlebihan ini bisa menunjukkan komplikasi kesehatan fisik dan mental.
Melansir laman MSN, dalam sebuah penelitian menunjukkan bahwa orang memiliki kebiasaan tidur berlebihan sering mengeluh skait kepala sepanjang hari. Sedangkan potensi efek samping lainnya adalah nyeri punggung bagian bawah, stroke, diabetes, dan penyakit jantung.
Lalu bagaimana cara untuk menghentikan kebiasaan tidur lebih dari waktu normal ini? Yuk simak langkahnya.
Baca juga: Kata Ahli, Ini Artinya Jika Mimpi Seseorang yang Tidak Terduga
1. Jika tidur berlebihan ini disebabkan oleh konsumsi obat, ada baiknya untuk mengkonsultasikan dengan dokter dan berupaya untuk berhenti mengkonsumsinya.2. Paparan sinar matahari sangat penting untuk membuat tubuh “bangun”. Sehingga ritme sirkadian bisa kembali normal.
3. Menjaga jadwal tidur itu sangat penting. Bahkan saat akhir pekan ada baiknya untuk tetap tidur seperti hari-hari biasanya agar tidak berimbas ke hari berikutnya dan bisa-bisa kamu kesiangan di hari Senin.
(fzh)