home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Horor Atau Unik, Festival Orang-Orangan Sawah Di Inggris!

Senin, 03 Agustus 2015 10:58 by reinasoebisono | 3372 hits
Horor Atau Unik, Festival Orang-Orangan Sawah Di Inggris!
Image source: Amusing Pla

DREAMERSRADIO.COM - Orang-orangan sawah atau scarecrow memang ada di seluruh dunia, termasuk di Indonesia. Fungsi awalnya pun sama, untuk menakut-nakuti burung di sawah atau perkebunan agar hasil ladang tidak dimakan hama. Namun orang-orangan sawah menjadi sangat istimewa di Inggris.

Awalnya, pengusir hama atau burung di Inggris adalah tugas anak laki-laki, namun karena populasi laki-laki yang terus menerus berkurang di sana, dibuatlah sesuatu yang menyerupai manusia dan terbuat dari kayu juga sedotan.



Tema 'Keluarga' dan 'Mekanik' orang-orangan sawah (Amusing Planet)

Kini, ratusan desa di Britania Raya membuat banyak orang-orangan sawah dengan bermacam tema di halaman rumah mereka. Gayanya pun unik-unik. Ada yang menggunakan bahan seadanya seperti baju bekas dan pot tanaman, hingga menggunakan properti yang terkesan sangat ‘niat’.

Ada yang mengambil tema Pangeran George dan Putri Charlotte yang sedang didorong oleh sang nanny di atas stroller-nya. Ada juga yang mengambil tema ‘Frozen’ dengan Olaf yang berjemur di halaman rumah, tapi Olaf yang satu ini tidak akan meleleh karena terbuat dari kain. ^^



Tema 'Royal Family' dan 'Olaf'' orang-orangan sawah (Amusing Planet)

Tidak sedikit pula yang mengambil tema ‘horor’ seperti zombie ataupun orang-orangan sawah dengan dandanan menyeramkan. Hal ini menjadi tren di masyarakat Britania saat musim bercocok tanam seperti musim panas sekarang ini dimulai.



Image source: Amusing Planet

Lucu juga ya jika festival seperti ini ada di Indonesia, kira-kira tema apa yang akan kamu ambil, Dreamers? ^^

(rei)

Komentar
  • HOT !
     DREAMERS.id bersiap untuk menyelenggarakan JPOP VAGANZA 2024 akhir pekan ini! Acara yang disuguhkan untuk komunitas dan pecinta budaya Jepang ini akan berlangsung pada hari Minggu, 17 November di Mangga Dua Square....
  • HOT !
    Airbnb bekerja sama dengan SEVENTEEN untuk memberikan kesempatan istimewa bagi para penggemar merasakan sensasi masuk ke dalam dunia musik mereka. ...
  • HOT !
    Calvin Klein telah mengumumkan NewJeans sebagai Global Ambassador terbarunya. Pada 25 September, merek pakaian Amerika itu memperkenalkan bagian terakhir dari kampanye 24 Fall dengan lima member NewJeans....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : IkaaWulandari
Cast : Reina Lee (OC), EXO, Kim Myung Soo (Infinite), Jonghyun (CNBlue), Heechul (Super Junior), Kpop Idol

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)