home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Tetap Jaga Berat Badan Saat Lebaran Tiba, Simak Tipsnya

Selasa, 14 Juli 2015 16:32 by fzhchyn | 2121 hits
Tetap Jaga Berat Badan Saat Lebaran Tiba, Simak Tipsnya
Image source: lintasresep

DREAMERSRADIO.COM - Merayakan Hari Raya Idul Fitri sebagai tanda kemenagan setelah sebulan penuh berpuasa biasa dilakukan dengan berkumpul dengan sanak saudara. Tak hanya itu, berbagai hidangan pun tak pernah luput di hari Lebaran.

Banyaknya kue dan minuman manis serta makanan berlemak tentu akan merusak berat badan yang sudah dijaga saat menjalani puasa jika dikonsumsi secara berlebihan. Yuk simak tips agar tak makan berlebihan dan dan tetap ramping saat Lebaran, dilansir laman Detik.

1. Mengontrol Diri dari 'Balas Dendam'

Setelah berpuasa selama sebulan, terdapat kecenderungan orang-orang untuk 'membalas dendam' dengan cara makan sesuka hati. Sebaiknya jangan 'kalap' saat menikmati sajian Lebaran. Jangan sampai pola sehat yang sudah dijaga saat berpuasa justru rusak saat Lebaran tiba.

2. Jangan Lapar Mata

Pada saat berkunjung ke rumah kerabat untuk silaturahim, jangan lapar mata karena banyak camilan yang disajikan di meja tamu. Porsi makan pun harus dibatasi dan harus ada niat dalam hati untuk mempertahankan berat badan yang sudah turun saat puasa.

3. Perhatikan Waktu Berkunjung

Jika memang berkunjung di waktu makan besar, tidak ada salahnya mengonsumsi makanan tersebut. Namun jika berkunjung di waktu sore hari (bukan jam makan besar) maka sebaiknya ditahan, jangan sampai mengonsumsi makanan besar.

Baca juga: Rekomendasi 10 Lagu K-Pop untuk Temani Perjalanan Mudik

4. Berjalan kaki

Saat bersilaturahim ke rumah kerabat dan tetangga, lebih baik untuk berjalan kaki jika jaraknya tidak terlalu jauh. Berjalan kaki paling tidak bisa membakar kalori yang Anda miliki. Jangan lupa gunakan alas kaki yang nyaman sehingga tidak membuat Anda cepat lelah.

5. Hindari Camilan Penuh Kalori Saat Lebaran

Nastar, kue putri salju, dan kue kastengel kebanyakan matang dengan cara digoreng atau dioven dengan kandungan margarin atau mentega yang cukup tinggi. Dengan kata lain, camilan ini adalah sumber lemak. Bahkan karbohidrat pada tepung sebagai bahan utama akan disimpan tubuh dalam bentuk lemak pula.

dr Titi Sekarindah, MS, SpGK menyebut kue nastar mengandung sekitar  70 kalor iper buahnya, kue putri salju mengandung sekitar 50 kalori per buahnya, dan kue kastengel mengandung sekitar 40 kalori per buahnya. Jika berkunjung saat silaturahim, sebaiknya cukup mencoba 2 atau 3 potong saja.

6. Batasi Minuman Manis

Saat bersilaturahim kebanyakan rumah-rumah menyuguhkan minuman manis seperti es sirup dan minuman bersoda untuk menemani sajian aneka kue Lebaran. Berusahalah untuk mengontrol diri agar tidak meminumnya secara berlebihan. Sebab minuman tersebut memiliki kandungan gula yang tinggi dan berpengaruh terhadap berat badan.

(fzh)

Komentar
  • HOT !
     DREAMERS.id bersiap untuk menyelenggarakan JPOP VAGANZA 2024 akhir pekan ini! Acara yang disuguhkan untuk komunitas dan pecinta budaya Jepang ini akan berlangsung pada hari Minggu, 17 November di Mangga Dua Square....
  • HOT !
    Airbnb bekerja sama dengan SEVENTEEN untuk memberikan kesempatan istimewa bagi para penggemar merasakan sensasi masuk ke dalam dunia musik mereka. ...
  • HOT !
    Calvin Klein telah mengumumkan NewJeans sebagai Global Ambassador terbarunya. Pada 25 September, merek pakaian Amerika itu memperkenalkan bagian terakhir dari kampanye 24 Fall dengan lima member NewJeans....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : IkaaWulandari
Cast : Reina Lee (OC), EXO, Kim Myung Soo (Infinite), Jonghyun (CNBlue), Heechul (Super Junior), Kpop Idol

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)