DREAMERSRADIO.COM - Dengan lebih dari 20 ribu gerai yang tersebar di seluruh dunia, Starbucks menjadi salah satu brand rumah kopi paling populer. Di beberapa negara, Starbucks ternyata pernah menciptakan berbagai varian rasa unik yang tak ada di negara lainnya lho.
Baca juga: Kolaborasi NCT dan Starbucks Tuai Kecaman Fans Pro Palestina
Diciptakannya berbagai varian rasa unik ini tentu saja untuk memenuhi kepuasan para pelanggan dan pecinta Starbucks. Beberapa negara, seperti Jepang dan Cina memiliki gerai Starbucks yang menciptakan varian rasa unik, seperti Jepang misalnya yang memiliki kopi rasa lavender dengan Earl Grey Tea atau kopi dengan cream cheese di atasnya. Dilansir DailyMail, ini dia varian rasa kopi unik yang pernah diciptakan Starbucks: