DREAMERSRADIO.COM - Kemajuan dunia teknologi khususnya telekomunikasi belakangan ini memang selalu menjadi pusat perhatian tersendiri. Persaingan antara produsen-produsen alat telekomunikasi seperti ponsel pintar pun berlomba untuk menjadi yang terbaik di kelasnya.
Seperti yang dilakukan oleh produsen ponsel pintar asal Korea Selatan Samsung misalnya. Mereka dirumorkan akan segera meninggalkan penggunaan bahan plastik dalam perangkat ponsel pintar terbarunya yang akan rilis dalam waktu dekat.
Kabar tersebut muncul ketika Wakil Presiden Senior Samsung Mobile Kim Hyun Joon mengatakan bahwa perusahaan tempatnya bekerja tersebut akan menggunakan material yang lebih premium seperti metal contohnya.
Pernyataan Kim tersebut ia utarakan kepada The Wall Street Journal belum lama ini. Menurutnya, uji coba penggunaan material baru tersebut akan diterapkan pada dua perangkan ponsel pintar baru yang akan dirilis di semester kedua tahun 2014 ini.
Baca juga: TXT Umumkan Rilis Lagu Kolaborasi dengan Samsung 'Open Always Wins'
Fokus pada penggunaan material metal premium dinilai sejumlah pengamat bahwa Samsung aan meninggalkan penggunaan plastik pada perangkatnya yang selama ini juga mendominasi sejumlah produk buatan produsen lain.Dua perangkat ponsel pintar terbaru Samsung yang akan menggunakan material baru tersebut dikabarkan akan memiliki nama dagang GALAXY Alpha dan GALAXY F. Keduanya disebutkan akan rilis dalam waktu dekat.
Seperti apa tampilan perangkat dengan material baru dari Samsung ini? Kita tunggu saja ya, Dreamers! ^^ (Syf)