DREAMERSRADIO.COM - Hampir segala sesuatu di dunia ini memiliki sebuah penjelasan ilmiah, termasuk es krim yang melewati berbagai proses pembuatan sebelum akhirnya jadi sebuah camilan dingin nikmat dengan berbagai varian rasa.
Sebuah gerai es krim di kota Busan, Korea Selatan pun ternyata memiliki cara unik dalam menyajikan eskrim kepada para pelangganya, yaitu eskrim a la para ilmuwan yang dibuat di sebuah laboratorium khusus yang cukup mencuri perhatian!
Bukan dengan alat-alat dapur, namun sajian eskrim di gerai bernama ‘FLASK Liquid Nitrogen Ice Cream’ ini dibuat dari alat-alat laboratorium, mulai dari botol yang biasa digunakan untuk cairan kimia, jarum suntik, dan alat lab lainnya.
Para pegawai di gerai ini pun juga menggunakan kostum jas putih ala ilmuwan laboratorium. Tak hanya itu, pembuatannya pun juga diproses dengan alat lab, seperti termos laboratorium, yang kemudian dibekukan dengan nitrogen cair dengan alat khusus.
Baca juga: Jajan Waffle dan Es Krim Rekomendasi ATEEZ di Korea
Ada empat rasa eskrim yang bisa dipilih, yaitu strawberry & cream, Pure Milk Gelato, Creme Brulee, dan Mascapone Tiramisu, yang proses pembuatannya berbeda-beda. Beberapa pilihan rasa juga menggunakan sebuah obor khusus dalam pembuatannya.FLASK Liquid Nitrogen Ice Cream buka mulai pukul 12 siang hingga 9 malam waktu setempat, namun gerai ini akan tutup lebih cepat jika telah eskrim telah terjual habis alias sold out. Jadi disarankan bagi para pelanggan untuk mengantri lebih awal jika tak ingin kehabisan. Tertarik mencobanya, Dreamers?
(ctr/photo: Rocketnews24)