DREAMERSRADIO.COM - Jika sebelumnya kehadiran iPad Air banyak dinanti-nanti oleh para pencinta Apple, tapi kemudian muncul adanya penundaanya karena masalah pada layar saat produksi. Tapi setelah perangkat tersebut resmi dirilis, kini kabar terbaru kalau iPad Air meledak.
Dilansir dari dailymail, belum lama perangkat iPad Air diluncurkan kepasaran. Berita kurang enak muncul dan memakan korban. Pasalnya sebuah iPad air meledak pada salah satu toko Vodafone di Camberra, Australia.
Karena menghasilkan ledakan yang keras, pihak berwajib pun sempat mengevakuasi toko tempat penjualan iPad Air tersebut, agar terhindar dari korban yang tak diinginkan. Menurut saksi mata perangkat tersebut meledak dan mengeluarkan percikan api.
Baca juga: Rilis Buku Kumpulan Cuitannya di Twitter, SBY: Mengapa Saya Masuk Sosial Media?
Bahkan menurut pengakuan salah satu karyawan representasi Vodafone, api menyeruak keluar dari dekat port charging di iPad Air. Sementara para analis memperkirakan produsen layar, Sharp mengalami masalah LCD terbakar ketika proses produksi.Kabarnya teknologi IGZO yang digunakan Sharp membuat panel layar terbakar. Meski tidak terlihat oleh mata telanjang namun Apple tidak ingin menggunakannya karena tidak sesuai standar mereka. Salah satu utusan teknisi Apple telah hadir ke lokasi dan mengamankan iPad Air tersebut untuk diteliti lebih lanjut.