home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Menstruasi Tak Lancar? Coba Konsumsi Bahan-bahan Alami Ini!

Kamis, 17 Oktober 2013 10:40 by mayaindrn | 22875 hits
Menstruasi Tak Lancar? Coba Konsumsi Bahan-bahan Alami Ini!
myhealthbynature.com

DREAMERSRADIO.COM - Menstruasi tidak lancar? Ada banyak hal yang bisa menyebabkan menstruasi tidak teratur. Seperti dilansir dari Boldsky, Polyscystic Ovarian Syndrome atau sindrom ovarium polikistik adalah salah satu hal yang menyebabkan menstruasi tidak lacar. Hal ini bisa menyebabkan siklus menstruasi terlambat 1 hingga 3 bulan. 

Selain menstruasi tidak lancar, sindrom ini juga dapat menyebabkan perut keram dan nyeri luar biasa saat tamu bulanan tiba.  Daripada meminum obat yang bisa menyebabkan berbagai efek samping, cobalah meminum ramuan alami tanpa efek samping. Inilah beberapa bahan alami yang bisa membantu melancarkan menstruasi dan mengurangi keram perut :

Cuka apel
Meminum sari cuka apel satu kali sehari dapat melancarkan periode menstruasi secara alami. Cuka apel juga berperan untuk mengurangi rasa nyeri saat menstruasi. Bahan alami ini membantu mengurangi kadar insulin dan gula dalam darah dan mampu menyeimbangkan hormon. Peningkatan kadar insulin menjadi salah satu penyebab menstruasi tidak teratur. Meminum 1-2 sendok makan sari cuka apel sangat baik untuk melancarkan datang bulan.

Biji wijen
Biji wijen adalah salah satu obat tradisional untuk mengatasi masalah menstruasi yang tidak teratur. Biji putih wijen dipercaya dapat membantu melancarkan haid dan mengurangi nyeri dan keram perut yang berlebihan. Konsumsi segenggam biji wijen setiap hari, selama seminggu sebelum tanggal menstruasi tiba untuk membantu melancarkan datang bulan.

Baca juga: Waspada! Kebiasaan Makan Ini Bisa Memperpendek Umur

Air asam
Minuman satu ini telah menjadi resep ramuan alami turun temurun yang efektif untuk melancarkan datang bulan. Yap asam jawa memiliki banyak manfaat untuk mengatasi masalah kesehatan salah satunya adalah masalah nyeri perut dan haid yang tidak lancar. Cobalah minum ramuan asam jawa secara teratur seminggu sebelum tanggal menstruasi tiba. 

Caranya rendam asam dalam air hangat lalu campur dengan satu sendok gula dan sedikit garam selama satu jam. Kemudian minum ramuan tersebut dua kali sehari. Air asam ini adalah ramuan efektif untuk mengatur periode menstruasi agar lancar.

Itulah beberapa obat alami untuk mengatasi masalah haid yang tidak lancar. Semoga bermanfaat Dreamers! (mya)

Komentar
  • HOT !
     DREAMERS.id bersiap untuk menyelenggarakan JPOP VAGANZA 2024 akhir pekan ini! Acara yang disuguhkan untuk komunitas dan pecinta budaya Jepang ini akan berlangsung pada hari Minggu, 17 November di Mangga Dua Square....
  • HOT !
    Airbnb bekerja sama dengan SEVENTEEN untuk memberikan kesempatan istimewa bagi para penggemar merasakan sensasi masuk ke dalam dunia musik mereka. ...
  • HOT !
    Calvin Klein telah mengumumkan NewJeans sebagai Global Ambassador terbarunya. Pada 25 September, merek pakaian Amerika itu memperkenalkan bagian terakhir dari kampanye 24 Fall dengan lima member NewJeans....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : IkaaWulandari
Cast : Reina Lee (OC), EXO, Kim Myung Soo (Infinite), Jonghyun (CNBlue), Heechul (Super Junior), Kpop Idol

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)